Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Editor's Choice: 4 Sabun Mengandung Arang untuk Wajah Bersih Mendalam

wolipop
Selasa, 24 Des 2013 13:31 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta -

1. The Face Shop Phyto Powder in Foam Cleanser - Charcoal

Facial foam berwarna hitam ini mengandung bubuk arang yang mampu membersihkan hingga ke dalam pori-pori. Selain minyak berlebih dan kotoran, pembersih wajah ini juga menyingkirkan residu serta sebum yang menyumbat pori dengan cara menyerapnya melalui busa yang mengandung arang. Kemasannya yang besar, dengan isi 170 ml dan awet hingga pemakaian lebih dari satu bulan. Dijual di gerai The Face Shop seharga Rp 150 ribuan.

2. Pond's Pure White Deep Cleansing Facial Foam

Pond's juga memiliki rangkaian pembersih wajah yang mengandung arang/karbon. Formula karbon aktifnya mampu menyerap dan mengangkat kotoran dari permukaan kulit hingga ke dalam pori-pori. Setelah busanya dibilas, akan meninggalkan sensasi segar dan matte pada kulit wajah. Sabun muka ini juga mencerahkan seketika begitu wajah selesai dibersihkan. Bisa didapatkan di supermarket dan drugstore seharga Rp 20 ribuan.

3. Skin Food Charcoal Handmade Fermented Soap

Arang juga dipercaya dapat membersihkan racun-racun dari permukaan kulit. Skin Food mengeluarkan produk sabun yang mengandung minyak alami, herbal dan minyak aromaterapi serta arang yang difermentasi. Meskipun mampu menghilangkan minyak dan kotoran secara mendalam, sabun padat yang dibuat secara handmade ini berformula lembut dan aman untuk kulit sensitif. Sabun ini juga mengandung gliserin sebagai pelembab. Dijual seharga Rp 100 ribuan.

4. Holika Holika Egg Charcoal Soap

Sabun berbentuk unik seperti telur ayam ini mengandung arang yang berfungsi mengurangi komedo dan mengontrol produksi sebum. Cocok untuk kulit kombinasi dan berminyak. Saat pemakaian pertama, wajah mungkin terasa sedikit pedih namun akan terbiasa di pemakaian selanjutnya. Sabun ini menunjukkan hasil yang nyata secara instan, yaitu wajah yang lebih matte, bersih dan cerah. Satu kemasan terdiri dari dua sabun, dan dijual dengan harga Rp 176 ribu.
(hst/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads