Cari Tongkrongan di Menteng? Relish Bistro Bisa Jadi Opsi
Daniel Ngantung - wolipop
Jumat, 13 Jul 2018 16:30 WIB
Jakarta
-
Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, menawarkan banyak opsi untuk bersantap. Dari tempat tongkrongan berkonsep bar, kafe hingga restoran berkonsep formal dining, Anda bisa menemukannya di Menteng. Pilihan kami kali ini jatuh kepada Relish Bistro.
Restoran ini berlokasi di Fraser Residence yang hanya sepelemparan batu dari Tugu Tani. Mudah untuk menemukan Relish Bistro, karena lokasinya yang berada di lobi hotel.
Seperti cinta pandangan pertama, interior restoran yang bergaya urban retro menjadi daya tarik tersendiri. Kayu-kayu tampak mendominasi yang sekaligus menyumbangkan atsmofer yang hangat. Sementara itu, kesan homey terasa berkat bangku bergaya sofa yang ditambah bantal-bantal bermotif jenaka.
Baca Juga: Mencicip Sandwich Unicorn Warna-warni di Stillwater Coffee & Co Gunawarman
Meski memanjang ke belakang, restoran tetap terasa luas berkat langit-langit tinggi. Ditambah lagi kaca-kaca yang mengitari sebagian sisi restoran. Di luar, tampak kolam renang bak oase di tengah panasnya suhu ibu kota.
Selain area indoor, Relish Bistro juga menyediakan area makan berkonsep outdoor yang langsung menghadap kolam. Di situ juga terdapat bar yang menyajikan berbagai jenis minuman. Area ini pas bagi Anda yang ingin mengobrol santai bersama kawan sambil menikmati gemercik air kolam.
Restoran tak terlalu ramai saat kami di Sabtu sore akhir Juni lalu. Namun sayang, pelayanan terasa lamban. Kami harus menunggu hampir 10 menit hingga pramusaji datang untuk melayani kami. Saat pertama kali masuk pun, tidak ada penyambutan seperti di restoran berkelas lainnya.
Semoga pelayanan yang kurang ini terbayarkan dengan hidangan yang lezat, pikir kami. Lantas untuk membuktikannya, pilihan jatuh pada beberapa menu andalan yang direkomendasikan pramusaji.
Sebagai menu pembuka, Detox Salad, Classic Tomato Soup, dan Truffle Fries menjadi pilihan. Well, rasa Truffle Fries agak kurang memenuhi ekspektasi. Pada penjelasan di menu, hidangan ini dimasak dengan minyak truffle. Namun sayang, rasa truffle tidak begitu menendang di lidah. Beruntung, kekecewaan itu cukup terobati oleh nikmatnya Detox Salad dan Classic Tomato Soup.
Baca Juga: Sisterfields, Tongkrongan Baru dari Bali di Pantai Indah Kapuk
Masuk hidangan pembuka, hadir Surf N Turf, Relish Pizza, dan Aceh Gule Kacang Hijau untuk mewakili hidangan Nusantara. Surf N Turf cukup unik karena Anda mendapatkan dua daging berbeda, tenderloin panggang serta ikan baramundi bakar yang disajikan dengan tumisan sayur, mashed potato, serta balsamic. Dari penampilan cukup menggoda, tapi sayang tenderloin terasa dingin ketika disantap.
Dua kali dibuat kecewa, kami pun tak mau berharap lebih pada hidangan lainnya. Namun, Aceh Gule berhasil menyembuhkan suasana hati dengan rasa dan presentasi yang unik. Rasa daging kambing panggang yang khas berpadu apik dengan saus kari kacang hijau, berikut roti canai yang garing dan manis. Lezat!
Sembari bersantap, kami juga melepas dahaga dengan signature drink Relish. Salah satunya Relish Detox, semacam minuman sehat yang terbuat dari apel, bayam, air lemon. Lalu Energy Booster yang berbahan semangka, mint, grenadine, dan soda.
Dari segi harga, Relish Bistro cukup menguras kantong. Pasalnya, terdapat pajak service hotel yang dibebankan pada pengunjung. Relish Bistro mungkin belum memenuhi ekspetasi rasa, namun suasananya cukup nyaman untuk melarikan diri sejenak dari kepenatan Jakarta.
(dng/kik)
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Restoran ini berlokasi di Fraser Residence yang hanya sepelemparan batu dari Tugu Tani. Mudah untuk menemukan Relish Bistro, karena lokasinya yang berada di lobi hotel.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Mencicip Sandwich Unicorn Warna-warni di Stillwater Coffee & Co Gunawarman
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Meski memanjang ke belakang, restoran tetap terasa luas berkat langit-langit tinggi. Ditambah lagi kaca-kaca yang mengitari sebagian sisi restoran. Di luar, tampak kolam renang bak oase di tengah panasnya suhu ibu kota.
Selain area indoor, Relish Bistro juga menyediakan area makan berkonsep outdoor yang langsung menghadap kolam. Di situ juga terdapat bar yang menyajikan berbagai jenis minuman. Area ini pas bagi Anda yang ingin mengobrol santai bersama kawan sambil menikmati gemercik air kolam.
Restoran tak terlalu ramai saat kami di Sabtu sore akhir Juni lalu. Namun sayang, pelayanan terasa lamban. Kami harus menunggu hampir 10 menit hingga pramusaji datang untuk melayani kami. Saat pertama kali masuk pun, tidak ada penyambutan seperti di restoran berkelas lainnya.
Semoga pelayanan yang kurang ini terbayarkan dengan hidangan yang lezat, pikir kami. Lantas untuk membuktikannya, pilihan jatuh pada beberapa menu andalan yang direkomendasikan pramusaji.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Sebagai menu pembuka, Detox Salad, Classic Tomato Soup, dan Truffle Fries menjadi pilihan. Well, rasa Truffle Fries agak kurang memenuhi ekspektasi. Pada penjelasan di menu, hidangan ini dimasak dengan minyak truffle. Namun sayang, rasa truffle tidak begitu menendang di lidah. Beruntung, kekecewaan itu cukup terobati oleh nikmatnya Detox Salad dan Classic Tomato Soup.
Baca Juga: Sisterfields, Tongkrongan Baru dari Bali di Pantai Indah Kapuk
Masuk hidangan pembuka, hadir Surf N Turf, Relish Pizza, dan Aceh Gule Kacang Hijau untuk mewakili hidangan Nusantara. Surf N Turf cukup unik karena Anda mendapatkan dua daging berbeda, tenderloin panggang serta ikan baramundi bakar yang disajikan dengan tumisan sayur, mashed potato, serta balsamic. Dari penampilan cukup menggoda, tapi sayang tenderloin terasa dingin ketika disantap.
Dua kali dibuat kecewa, kami pun tak mau berharap lebih pada hidangan lainnya. Namun, Aceh Gule berhasil menyembuhkan suasana hati dengan rasa dan presentasi yang unik. Rasa daging kambing panggang yang khas berpadu apik dengan saus kari kacang hijau, berikut roti canai yang garing dan manis. Lezat!
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Sembari bersantap, kami juga melepas dahaga dengan signature drink Relish. Salah satunya Relish Detox, semacam minuman sehat yang terbuat dari apel, bayam, air lemon. Lalu Energy Booster yang berbahan semangka, mint, grenadine, dan soda.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Dari segi harga, Relish Bistro cukup menguras kantong. Pasalnya, terdapat pajak service hotel yang dibebankan pada pengunjung. Relish Bistro mungkin belum memenuhi ekspetasi rasa, namun suasananya cukup nyaman untuk melarikan diri sejenak dari kepenatan Jakarta.
(dng/kik)
Fashion
Polo Rajut Jadi Senjata Rahasia Cowok yang Keliatan Rapi Low Effort
Health & Beauty
Rekomendasi 3 Laneige Neo Cushion Favorit Banyak Orang, Kulit Auto Flawless dan Tahan Seharian!
Elektronik & Gadget
Medicube Age-R Booster Pro, Investasi Alat Skincare yang Kerasa Hasilnya!
Health & Beauty
Kulit Lebih Lembab dengan 2 Shower Oil Almond Favorit untuk Kulit kering & Dehidrasi!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Restoran Rooftop Terbaru di Jakarta Barat, Cocok Buat Merayakan Tahun Baru
Epice Kemang, Resto Baru yang Cocok Jadi Tempat Kumpul Keluarga Saat Natal
Pengalaman Christmas Dining yang Santai dan Berkesan di The Joyful Escape
NIKA Coffee x Prose & Petals, Book Cafe Baru yang Stylish di Kelapa Gading
East Quarter Grand Indonesia, Restoran Pan-Asian dengan Interior Estetik
Most Popular
1
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
2
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
3
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
4
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
5
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
MOST COMMENTED












































Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop