Wanita Ini Kaget karena Efek Botox, Alis Jadi Melengkung Tak Wajar
Seorang wanita menunjukkan hasil Botox terbarunya yang benar-benar di luar dugaan. Ashley Warwick, wanita 37 tahun asal Arizona, AS itu membagikan pengalamannya yang terasa berbeda dari biasanya.
Ashley mengaku sudah melakukan Botox dalam 10 tahun terakhir ini, namun dia tidak menyangka hasilnya jadi aneh. Bukan tanpa alasan, reaksi wajahnya setelah suntik Botoxnya malah sangat berbeda, bahkan terlihat lucu.
Ashley mengunggah video selfie ke TikTok, dua hari setelah suntikan dilakukan. Dalam video tersebut, ia merekam wajahnya sambil berkata santai, "Botox saya mulai bekerja."
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lihat, saya belum pernah bisa membuat ekspresi seperti ini seumur hidup saya. Apakah ini normal?" katanya dalam video yang viral itu.
Saat ia mengangkat alis, bentuknya melengkung ke bawah, jauh lebih ekstrem dari biasanya. Ekspresinya jadi seperti kartun.
Wanita ini kaget dengan efek botoxnya Foto: dok. TikTok |
"Saya sudah rutin menjalani Botox sekitar 10 tahun. Lalu saya berhenti selama dua tahun, dan ini adalah suntikan pertama saya setelah jeda tersebut," ujarnya kepada People.
"Saya menganggap diri saya sudah cukup berpengalaman dengan prosedur injeksi seperti Botox dan filler. Namun belakangan ini, saya hanya menggunakan Botox untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini," tambahnya.
Fenomena tersebut dikenal dengan istilah spock brow, yaitu kondisi sementara ketika alis terangkat berlebihan akibat distribusi Botox yang belum sepenuhnya seimbang. Menariknya, Ashley mengaku awalnya tidak menyadari perubahan tersebut.
"Satu-satunya alasan saya menyadarinya adalah karena saat itu saya sedang berbincang dengan tunangan saya dan tanpa sadar membuat 'ekspresi itu'. Tunangan saya langsung panik," ungkapnya.
"Setelah itu saya langsung lari ke kamar mandi untuk bercermin dan entah kenapa memutuskan bahwa internet juga perlu melihatnya," ucapnya lagi.
Ia menyebut perubahan kali ini terjadi jauh lebih cepat dibandingkan pengalaman sebelumnya.
"Ini adalah kali tercepat Botox saya mulai menunjukkan efek. Biasanya saya baru melihat perubahan setelah sekitar lima hari," jelasnya.
Tak menjadikan keadaan jadi panik, Ashley justru menikmati momen tersebut. Menurutnya, saat Botox mulai 'mengunci' otot wajah, ekspresi bisa berubah-ubah secara unik.
"Saat Botox mulai bekerja, wajah bisa bergerak dan berubah dengan berbagai cara. Jujur saja, saya terlalu menikmati itu," katanya sambil tertawa.
Meski Ashley mengunggah videonya dan berbagi cerita dengan gaya santai, namun efek yang tidak diinginkan tersebut menjadi pengingat bahwa bahwa di balik prosedur botox, selalu ada efek tidak terduga.
(kik/kik)
Home & Living
Saatnya Ganti Tempat Sampah yang Bikin Rumahmu Lebih Higienis Sekaligus Estetik!
Home & Living
3 Pilihan Keranjang Laundry Ini Harus Ada di Rumah, Bikin Cucian Jadi Gak Numpuk Berantakan!
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
7 Potret G-Dragon Pakai Bandana Emas Berhias Permata, Cuma Ada Satu di Dunia













































