Makeup Zodiak, Tren Kecantikan Baru yang Bikin Riasan Lebih Berkarakter
Tren makeup zodiak, atau astrology makeup, sedang populer di kalangan pecinta kecantikan. Bukan sekadar mengikuti gaya makeup musiman, tren ini memadukan karakter zodiak dengan pilihan warna dan teknik riasan.
Hasilnya, setiap tampilan terasa lebih personal karena dirancang untuk mencerminkan energi dan kepribadian sesuai tanda bintang masing-masing.
Tertarik coba tren astrology makeup? Ini cara mengenal gaya makeup kamu sesuai zodiak, seperti dikutip dari Hello! Magazine.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Inspirasi Makeup Sesuai Elemen Zodiak
Fire Signs (Aries, Leo, Sagitarius)
Lipstik merah. Foto: Getty Images/iStockphoto/LightFieldStudios |
Berani, percaya diri, dan selalu jadi pusat perhatian. Palet warna yang cocok adalah merah menyala, oranye molten, atau emas metalik.
Tips: Coba winged liner tegas dipadukan dengan highlighter keemasan di tulang pipi. Untuk hasil bold, pilih foundation full-coverage agar aura 'main character' makin terasa.
Water Signs (Cancer, Scorpio, Pisces)
Ilustrasi makeup dewy. Foto: Getty Images/CoffeeAndMilk |
Penuh emosi, intuitif, dan dreamy. Warna yang pas: hijau seafoam, biru pastel, dan lavender lembut.
Tips: Aplikasikan eyeshadow glossy di kelopak mata dengan sentuhan shimmer biru atau ungu. Gunakan skin tint atau cushion dengan finish dewy agar hasilnya segar dan effortless.
Earth Signs (Taurus, Virgo, Capricorn)
Bobbi Brown Nude on Nude Palette. Foto: ist |
Praktis, elegan, dan grounded. Warna pilihan bisa olive green, taupe, bronze, dan cokelat hangat.
Tips: Fokus pada skin-first makeup. Gunakan base ringan yang menonjolkan tekstur kulit sehat, lalu tambahkan bronzer dan eyeshadow cokelat untuk hasil polished tapi tetap natural.
Air Signs (Gemini, Libra, Aquarius)
Ilustrasi makeup. Foto: Getty Images/Dmytro Buianskyi |
Kreatif, playful, dan selalu jadi trendsetter. Warna yang cocok adalah pastel cerah, liner grafis, dan aksen holografik.
Tips: Bereksperimenlah dengan liner bentuk unik seperti graphic wings atau floating eyeliner. Tambahkan sentuhan shimmer holografik di inner corner mata untuk efek futuristik yang edgy.
(hst/hst)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan















































