Ngeri, Implan Payudara Influencer Ini Pindah ke Ketiak
Seorang influencer mengalami kejadian mengerikan setelah menjalani operasi pembesaran payudara. Maddison Steiner mengungkap bahwa implan payudaranya bergeser ke arah ketiak akibat kesalahan sederhana yang ia lakukan sendiri dalam masa pemulihan pascaoperasi.
Wanita 25 tahun itu menjalani prosedur augmentasi payudara setelah melahirkan anak pertamanya. Maddison menggambarkan kondisi payudaranya sebelum operasi sebagai 'dada kempis' sehingga memilih implan berukuran 360cc.
Pemulihan pascaoperasi rekomendasikan 48 jam dan siap kembali beraktivitas dalam waktu 72 jam.
Namun, Maddison tidak mengikuti petunjuk pemulihan yang telah dianjurkan dokternya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku mulai menggendong anakku, padahal dokternya sudah sangat jelas melarang mengangkat beban apa pun, termasuk anak sendiri selama enam minggu," ujarnya kepada People.
"Aku salah paham. Kupikir yang dilarang hanya mengangkat sesuatu di atas kepala, bukan mengangkat secara umum," tambahnya.
Beberapa minggu kemudian, Maddison menyadari ada pergeseran drastis pada salah satu implan. Saat ia hendak tidur, implan tersebut berpindah ke bagian ketiaknya.
"Ketika aku berbaring, aku merasakan implan itu bergerak ke arah ketiak. Rasanya sangat aneh dan menakutkan," ungkap Maddison.
Dokternya pun segera menjadwalkan operasi revisi. Namun kali ini, rasa sakitnya jauh lebih hebat.
"Dokterku harus menjahit ulang kantung implan secara manual agar lebih ketat dan mencegah pergeseran lebih lanjut," katanya.
Saat bangun dari operasi revisi, Maddison sempat berpikir ia mengalami malpraktik. Dia merasa bahwa bentuk payudaranya jadi tidak sesuai.
"Aku menangis karena bentuk payudaraku terlihat sangat aneh setelah operasi. Dokter memang sengaja menata posisi payudara agar proses penyembuhan kantung implan berjalan maksimal," jelasnya.
Namun, seperti yang dijanjikan sang dokter, bentuk payudara Maddison mulai stabil dalam beberapa minggu setelahnya.
(kik/kik)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Ramalan Zodiak 10 Januari: Cancer Hindari Perdebatan, Leo Kontrol Emosi
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko












































