Hair Dryer Terbaru yang Diklaim Bisa Keringkan Rambut Dalam 3 Menit
Bagi banyak wanita, rambut bukan sekadar mahkota, namun juga sumber kepercayaan diri. Saat rambut terlihat sehat dan tertata rapi, menjalani hari pun terasa lebih percaya diri. Tapi di tengah kesibukan sehari-hari, banyak wanita yang tidak punya banyak waktu untuk mengeringkan rambut.
Menjawab kebutuhan ini, Philips menghadirkan Philips BLDC Dryer S8000, sebuah hair dryer terobosan terbaru yang mampu mengeringkan rambut dalam waktu hanya tiga menit. Salah satu keunggulan utama dari Philips BLDC Dryer S8000 adalah penggunaan teknologi Brushless Direct Current (BLDC), yang menjadi inti performanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Teknologi ini membuat pengering bekerja lebih efisien dan tahan lama. Diperkuat dengan sistem Dual AirStream, alat ini mampu menarik udara dari dua arah sekaligus dan menggabungkannya menjadi aliran yang lebih kuat namun tetap lembut di rambut.
Hasilnya, Rambut bisa lebih cepat kering tanpa harus mengorbankan kelembapan alaminya. Ini penting, terutama bagi mereka yang memiliki rambut kering atau mudah rusak akibat panas berlebih.
Philips BLDC Dryer S8000 Foto: dok. Philips |
Philips juga membekali alat ini dengan fitur ThermoShield Advanced, sebuah sistem pintar yang bekerja menyesuaikan suhu dengan kondisi rambut pengguna. Dua sensor di dalamnya menjaga agar suhu tetap optimal sehingga rambut tidak mengalami kerusakan karena panas berlebih.
Tersedia pula mode Gentle, yang dirancang khusus untuk merawat rambut halus dan kulit kepala. Mode ini membantu mencegah kerontokan dan ujung rambut bercabang.
Salah satu tantangan penggunaan hair dryer adalah rambut yang kering dan kehilangan kilau. Namun dengan teknologi ionisasi, Philips BLDC Dryer S8000 mampu melepaskan hingga 200 juta ion negatif dan ion air, menghasilkan kelembapan hingga 1.000 kali lebih banyak dibandingkan pengering tradisional. Ini membantu rambut tetap terhidrasi, terasa lembut, dan tampak lebih berkilau.
Meskipun bertenaga tinggi, dengan kecepatan motor hingga 110.000 putaran per menit dan kecepatan angin mencapai 228 km/jam, pengering ini memiliki berat hanya 359 gram. Ringan di tangan, tapi kinerjanya yang cepat.
Menariknya lagi, Philips BLDC Dryer S8000 juga diklaim menggunakan 50% lebih sedikit energi dibandingkan pengering konvensional, menjadikannya pilihan yang lebih efisien dan ramah lingkungan. Philips BLDC Dryer S8000 saat ini sudah tersedia di offical store Philips di offline dan online dengan harga Rp 3,8 juta.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































