Drake Bisnis Perfumery, Rilis Eau de Parfum Pertamanya, Summer Mink
Penyanyi Drake makin serius terjun ke bisnis wewangian. Setelah sukses dengan produk lilin aromaterapi dan perfume oil, pelantun lagu 'Hotline Bling' ini merilis eau de parfum.
Lewat label miliknya, Better World Fragrance House, dia resmi meluncurkan eau de parfum pertamanya yang diberi nama Summer Mink.
Parfum ini dirilis pada Jumat (25/4/2025) dan dijual eksklusif di Ulta Beauty dengan harga US$148 atau sekitar Rp 2,4 juta.
Tak dibuat dalam waktu singkat, parfum ini disebut telah melalui proses panjang dan penuh pertimbangan, mengingat ini merupakan parfum spray pertama dari Drake.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sudah cukup lama kami mencoba berbagai aroma untuk parfum ini," ungkap Matte Babel, Chief Brand Officer dari DreamCrew, perusahaan kreatif milik Drake, seperti dikutip dari Female First.
"Ketika sudah menyangkut parfum pertama, tekanannya besar. Orang pasti penasaran seperti apa wanginya, dan ini jadi kategori penting dalam lini bisnis wewangian," lanjutnya.
Keputusan untuk merilis eau de parfum datang langsung dari Drake. Sebelumnya, dia sukses besar dengan Carby Musk, minyak parfum yang digandrungi penggemarnya.
Parfum milik Drake, Summer Mink. Foto: Dok. Better World Fragrance House |
Menurut Lori Singer, Presiden Parlux, perusahaan yang memegang lisensi merek tersebut, Drake merasa masih ada ruang untuk sesuatu yang lebih besar, berani, dan benar-benar bisa mencuri perhatian.
"Carby Musk memang spesial, tapi dia membayangkannya sebagai bentuk murni dalam wujud minyak. Untuk eau de parfum ini, dia ingin menciptakan aroma yang bisa jadi statement, sesuatu yang lebih berani," jelas Lori.
Peluncuran Summer Mink juga menandai sejarah baru bagi Ulta Beauty, sebagai parfum pria pertama dari selebriti yang mereka distribusikan.
"Kami tahu pelanggan kami selalu ingin menyegarkan koleksi wewangian mereka di setiap musim," ujar Linda Suliafu, Wakil Presiden bidang parfum di Ulta.
"Summer Mink hadir dengan racikan yang unik dan berani, memadukan berbagai karakter aroma dalam satu komposisi yang inovatif," katanya.
Dalam keterangan di situs resminya, Summer Mink dideskripsikan sebagai parfum yang memiliki aroma ringan di awal namun meninggalkan jejak yang kuat dan tak terlupakan. Komposisi aromanya memadukan Italian citrus, asmine sambac, rose oil, dan sentuhan rempah-rempah yang kemudian diakhiri dengan jejak aroma vetiver, ambrofix, dan musk.
(hst/hst)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral












































