4 Skincare Korea Halal MUI yang Beredar di Indonesia
Mencari skincare Korea yang sudah mengantongi sertifikat halal MUI? Inilah empat skincare Korea halal MUI yang beredar di Indonesia.
Sertifikat Halal adalah suatu fatwa tertulis dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang menyatakan kehalalan suatu produk sesuai dengan syari'at Islam. Sertifikat Halal ini merupakan syarat untuk mendapatkan ijin pencantuman LABEL HALAL pada kemasan produk.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam regulasi atau aturan sertifikasi halal produk, MUI tidak menerbitkan label halal. Penerbitan label halal secara resmi dilakukan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) berdasarkan fatwa dari MUI.
Dari banyak produk skincare dan kosmetik Korea yang beredar di Indonesia, belum banyak yang mengantongi sertifikat halal MUI. Meski demikian produk mereka sebagian muslim friendly karena terbuat dari bahan-bahan alami, tidak mengandung bahan hewani seperti gelatin atau lemak babi, dan tidak melakukan uji coba pada hewan.
Berikut empat skincare Korea halal MUI:
Innisfree
Skincare Korea Halal Foto: Dok. Instagram |
Innisfree adalah merek kosmetik dan perawatan kulit asal Korea Selatan yang terkenal dengan penggunaan bahan-bahan alami dari Pulau Jeju, seperti, teh hijau, tanah liat vulkanik dan rumput laut. Innisfree yang diproduksi oleh perusahaan kecantikan Korea, Amorepacific, dikenal karena produk-produknya yang ramah lingkungan, kemasan daur ulang, serta fokus pada perawatan kulit alami.
Innisfree termasuk skincare Korea halal MUI. Merek kecantikan Korea Selatan ini tercatat pada situs bpjph.halal.go.id. Skincare Innsifree yang terdaftar halal MUI di antaranya, Innisfree Aloe Revital Soothing Gel, Innisfree Black Tea Youth Enhancing Ampoule, Innisfree Bija Trouble Skin Toner, Innisfree Black Tea Youth Enhancing Treatment Essence, dan masih banyak lagi.
Nacific
Skincare Korea Halal Foto: Dok. Instagram |
Nacific adalah merek perawatan kulit asal Korea Selatan yang dikenal dengan pendekatan naturalistik dalam formulasi produknya. Didirikan pada tahun 2015, Nacific mengusung konsep "The Birth of Natural Beauty," yang berarti kelahiran kecantikan alami. Merek kecantikan in percaya bahwa perawatan kulit yang baik berasal dari bahan-bahan alami sehingga memberikan kenyamanan dan ketenangan pada kulit.
Nacific termasuk skincare Korea yang beredar di Indoensia dan sudah mengantongi sertifikat halal MUI. Skincare Nacific yang halal MUI di antaranya, NACIFIC Fresh Herb Origin Cleansing Foam Skin Care, NACIFIC Pink AHABHA Cream Skin Care, NACIFIC Acne Cica Plus Clear Cleansing Foam Skin Care, NACIFIC Blackhead All Clear Pack Skincare, NACIFIC Fresh Herb Origin Cream Skin Care, dan masih banyak lagi yang terdaftar di bpjph.halal.go.id.
House of Hur
Foto: Dok. Instagram
House of Hur yang diproduksi di Tanah Air oleh PT Cosmax Indonesia terdaftar sebagai merek kecantikan Korea yang memiliki sertifikat halal MUI. Produk House of Hur yang mengantongi sertifikat halal di antaranya, HOUSE OF HUR Garden Glass Tint dan HOUSE OF HUR Garden Multi Sleek Pot.
Sarange
Foto: Dok. Instagram
Sarange terdaftar di bpjph.halal.go.id. Skincare halal MUI dari Sarange di antaranya, SARANGE Natural Soothing & Moisturizing Aloe Vera Gel, SARANGE Maxy Snow Natural Brightening Cream, SARANGE Phyto Essence, SARANGE Phyto Toner dan lain-lain.
Itulah empat brand skincare Korea yang halal MUI. Apakah ada brand favorit kamu?
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan
















































