Pentingkah Re-apply Skincare Setelah Wudhu? Ini Kata Dokter Kulit
Bagi umat Muslim, wudhu merupakan bagian penting dari ibadah sehari-hari. Namun, seringnya mencuci wajah dalam sehari dapat mempengaruhi kesehatan kulit, terutama dalam menjaga kelembapan dan keseimbangan minyak alami. Hal ini menimbulkan pertanyaan, apakah perlu reapply skincare setelah wudhu?
Wudhu yang dilakukan lima kali sehari atau lebih membuat kulit sering terpapar air, yang dapat menyebabkan beberapa kondisi seperti kulit menjadi kering atau bahkan produksi minyak berlebih. Pembersihan yang terlalu sering, terutama dengan air panas atau sabun keras, bisa merusak lapisan pelindung kulit.
Menurut Dr. Brendan Camp, MD, tidak perlu mengulang seluruh rangkaian skincare setelah wudhu, cukup dengan beberapa langkah penting.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Gunakan Pelembap Ringan
"Fokuslah pada penggunaan pelembap ringan untuk menjaga hidrasi kulit, serta pertimbangkan penggunaan face mist jika diperlukan," ujar Dr. Camp.
2. Aplikasikan Sunscreen di Siang Hari
Jika wudhu dilakukan di siang hari, reapply sunscreen sangat disarankan untuk menjaga perlindungan kulit dari sinar UV.
3. Pilih Produk dengan Kandungan Melembapkan
Dr. Omer Ibrahim, MD, FAAD, merekomendasikan bahan seperti hyaluronic acid dan glycerin untuk membantu menjaga kelembapan.
"Hindari penggunaan produk yang terlalu keras atau mengandung alkohol karena bisa merusak skin barrier," tambahnya.
Cara Tepat Merawat Kulit Setelah Wudhu
Untuk menghindari dampak buruk wudhu pada kulit, beberapa tips berikut dapat diterapkan:
1 Wudhu dengan Air Hangat Air: Dr. Camp menjelaskan bahwa air panas bisa menghilangkan minyak alami kulit, yang berfungsi menjaga kelembapan.
"Gunakan air hangat atau suam-suam kuku untuk mencuci wajah," sarannya.
2 Tepuk-Tepuk Kulit dengan Lembut: Mengeringkan wajah dengan cara menggosok bisa merusak skin barrier.
"Tepuk-tepuk kulit dengan lembut menggunakan handuk bersih," kata Dr. Ibrahim.
3 Gunakan Produk dengan Ceramides: Mirip dengan teknik slugging sebelum tidur, penggunaan humektan seperti hyaluronic acid serta oclusive seperti petrolatum dapat membantu menjaga kelembapan kulit lebih lama.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































