Skincare Clean Beauty Asal Yunani Resmi Hadir di Indonesia, Bahan Dasar Lebah
Dalam dunia kecantikan yang semakin berkembang, istilah clean beauty semakin menjadi pilihan utama konsumen. Di tengah tren ini, APIVITA, merek skincare alami yang berasal dari Yunani, baru saja meluncurkan produk-produknya di Indonesia.
Dengan prinsip Clean Beauty, APIVITA menawarkan jaminan bahwa setiap produknya disusun dari bahan alami tanpa mengandung bahan kimia berbahaya seperti paraben, silikon, minyak mineral, dan ftalat. Pendekatan ini tidak hanya menjadikan produk-produk APIVITA efektif, tetapi juga aman bagi kulit dan ramah lingkungan.
Dalam memanfaatkan sumber daya alam, APIVITA menggunakan propolis, royal jelly, dan madu, yang diambil dari lebah serta flora lokal Yunani. Ketiga bahan ini telah dipatenkan dan dipadukan dengan teknologi ilmiah terkini untuk menghadirkan perawatan efektif bagi kulit.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Madu dari Yunani, misalnya, dikenal kaya akan nutrisi dan memberikan kelembapan yang Optimal. Propolis memiliki sifat antioksidan yang tangguh, melindungi kulit dari berbagai ancaman lingkungan. Royal Jelly tidak hanya membantu meremajakan kulit, tetapi juga meningkatkan vitalitasnya. Semua bahan ini diperkaya dengan bahan aktif dermatologis alami seperti ceramide, yang berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit.
"Kami memiliki 11 teknologi eksklusif diantaranya protecting propolis, rejuvenating royal jelly, and healing honey. Bahan-bahan ini memberikan manfaat luar biasa yang dipadukan dengan bahan aktif dermatologis alami," ujar Anastasia Pavlakou, Global Training Executive APIVITA, dalam acara peluncuran APIVITA di Indonesia, di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (25/2/2025).
Skincare APIVITA Foto: dok. APIVITA |
"Kami berupaya untuk meningkatkan efektivitas bahan-bahan lebah dengan alternatif alami dari senyawa yang biasa direkomendasikan oleh para ahli dermatologi seperti ceramide, squalane, dan asam lauramat. Inilah yang kami sebut formulasi dua pilar: bahan lebah dan bahan aktif dermatologis alami," tambahnya.
APIVITA juga meluncurkan rangkaian New Bee Radiant yang dirancang khusus untuk mengatasi tanda-tanda penuaan prematur, meningkatkan hidrasi, dan menjanjikan kulit yang bercahaya. Rangkaian tersebut mencakup produk seperti Signs of Ageing and Antifatigue Lightweight Gel Cream, Signs of Ageing and Antifatigue Refreshing Eye Cream, Glow Activating & Anti-Fatigue Serum, dan Smoothing & Reboot Night Gel-Balm.
Saat ini, produk APIVITA dapat ditemukan secara eksklusif di 40 gerai C&F dan juga dapat dibeli secara online melalui platform-platform seperti Shopee, Tokopedia, TikTok Shop, Lazada, serta situs resmi C&F.
(kik/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare













































