CeraVe, Moisturizer Viral di TikTok Dirilis di Indonesia
Produk skincare asal Amerika Serikat CeraVe akhirnya hadir di Indonesia. Sejumlah produk berbasis dermatologi tersebut viral di TikTok.
L'Oreal Dermatological Beauty mengukuhkan kehadiran produk unggulannya, CeraVe di Indonesia. Produk ini, dikembangkan bersama dermatolog terkemuka, menawarkan perawatan kulit dengan tiga essential ceramide untuk memperkuat skin barrier.
Baca juga: Mengenal Skin Barrier dan Cara Merawatnya |
"Dalam produksi CeraVe bekerjasama dengan dermatologis. Mereka diajak terlibat dalam pengembangan produk. Mereka bekerja untuk pengembangan efikasi, ikut dalam tes, mencoba, produk, memberikan feedback dr dermatolgi, jadi efikasinya telah teruji," ungkap Pandu Brodjonegoro, Marketing Director L'Oreal Dermatological Beauty Indonesia, dalam pelunciran CeraVe baru-baru ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ceramide sendiri merupakan lipid (lemak) yang secara alami terdapat dalam kulit dan sangat penting dalam mendukung fungsi skin barrier serta menjaga kelembapan. Tanpa ceramides, kulit dapat menjadi kering, gatal, atau mengalami iritasi.
CeraVe dikembangkan bersama para dermatolog dengan tiga ceramide esensial yaitu 1, 3, dan 6-II yang identik dengan ceramide alami yang ada pada kulit. Kombinasi unik ini dapat membantu melengkapi ceramide alami pada kulit, membantu mengurangi permasalahan kulit kering dan membantu memperbaiki skin barrier.
CeraVe juga dilengkapi dengan teknologi MVE yang merupakan teknologi pelepasan ceramide yang secara bertahap sehingga kulit mampu terhidari dalam jangka waktu yang lebih lama. Dengan teknologi MVE, kandungan Ceramide dalam CeraVe dilepaskan secara bertahap dan efisien (slow-release technology) untuk menjaga hidrasi kulit sepanjang hari.
Ada sejumlah produk CeraVe yang direkomendasikan, salah satunya adalah Moisturizing Lotion hingga Hydrating Cleanser. Cerave kini hadir di Indonesia dan sudah tersedia di gerai Watsons dan exclusive official store di Shopee.
(kik/kik)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Putus dari Chris Martin, Dakota Johnson Disebut Kencan dengan Musisi Lebih Muda
Awal Tahun, Saatnya Berubah: 7 Resolusi Skincare 2026 yang Bikin Glowing
5 Tren Makeup 2026: Riasan Menor Mendominasi
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
Tasya Farasya Tampil Syar'i Pakai Cadar saat Umrah, Tas Hermes Curi Atensi











































