Ini Manfaat Perawatan Terapi Sel untuk Kecantikan
Kulit yang sehat, halus dan bersinar bukan hanya sebagai tanda kecantikan fisik, namun juga sebagai cerminan kesehatan tubuh. Di tengah pesatnya perkembangan dunia kecantikan, perawatan terapi sel belakangan semakin dilirik karena dinilai efektif untuk mengembalikan kemudaan kulit.
Perawatan terapi sel melibatkan penggunaan steam cell atau sel punca yang secara seluler merangsang proses regeneratif sel tubuh. Sel-sel ini dikenal sebagai sel induk karena kemampuannya untuk berkembang menjadi berbagai jenis sel yang diperlukan oleh tubuh.
Dalam konteks perawatan kecantikan, penggunaan sel-sel stem bertujuan untuk memperbarui dan meremajakan kulit dengan cara yang alami dan efektif. dr. Ariana Suryadewi, Founder The Aesthetics Skin menjelaskan secara detail manfaat dari terapi sel tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Manfaat utama perawatan stem cell yakni membantu dalam regenerasi sel-sel baru dan memperbaiki kerusakan sel yang ada di dalam tubuh sehingga tubuh dapat pulih lebih cepat dan bisa meningkatkan kekebalan tubuh.
Untuk kecantikan, perawatan terapi sel merangsang regenerasi sel-sel kulit, membantu menggantikan sel-sel yang tua dengan yang baru. Ini berarti kulit mendapat kesempatan untuk memperbarui dirinya untuk memudarkan kerutan.
Adapun manfaat lainnya untuk kulit wajah, dr Ariana menyarankan untuk melakukan perawatan Baby Stem Healer, salah satu perawatan Cell Therapy yang ada di klinik The Aesthetics Skin yang menggunakan sekretome ataupun eksosom dengan metode injeksi dan dermapen ke area wajah. Fungsinya untuk memperbaiki sel-sel kulit wajah yang rusak dan secara efektif mengurangi tanda-tanda penuaan, termasuk garis halus, kerutan, dan kehilangan elastisitas kulit.
"Selain Baby Stem Healer, perawatan Cell Therapy lainnya yaitu perawatan stem cell yang bisa dilakukan dengan metode infus yang bisa memperbaiki tidak hanya sel wajah yang rusak melainkan sel tubuh lainnya," jelas dr. Ariana dalam peluncuran The Aesthetics Skin di Rawamangun baru-baru ini.
"Perawatan stem cell ini jauh lebih efektif dibandingkan semua perawatan anti aging lainnya, dan dipercaya bisa menyembuhkan penyakit-penyakit kronis lainnya, seperti diabetes, jantung bahkan kanker untuk dibeberapa kasus," tambah dr. Ariana.
(kik/kik)
Home & Living
Bikin Suasana Rumah Lebih Adem dengan Speaker Murottal Al Qur'an 24 Jam Nonstop
Home & Living
Biar Orang Tua Lebih Nyaman Ibadah, 2 Rekomendasi Sajadah Ini Wajib Punya
Home & Living
Sambut Isra Mikraj dengan Upgrade Sajadah Tebal yang Lebih Nyaman
Hobi dan Mainan
Naik Level Bikin Konten dengan Sony ZV-E10 Mirrorless Camera yang Canggih dan Ringkas
Rambut Beruban Tak Harus Kusam, Ini Cara Merawatnya agar Tetap Sehat Menawan
Ngeri! Kisah Wanita yang Implan Payudaranya Bocor dan Bernanah
Lee Young Ae Bagikan Rutinitas Skincare, Caranya Hemat Produk Jadi Sorotan
7 Lipstik Matte Lokal yang Nyaman Dipakai, Harga di Bawah Rp100 Ribu
Para Ahli Ungkap 5 Bahan Skincare Paling Menjanjikan di 2026
Atlet Football Selingkuh, Kepergok Bercinta di Mobil dengan Teman Istri
Kisah Haru Satpam Wanita Viral: Bertahan Hidupi 3 Anak Setelah Ditinggal Suami
Ramalan Shio Kerbau 2026: Karier Melejit dan Keuangan Meningkat
Transformasi Gaya Aurelie Moeremans, dari ABG Hingga Hamil Anak Pertama











































