Cara Bertahan di Bisnis Makeup dan Skincare di Tengah Persaingan Harga
Wanita tak bisa lepas dari dunia makeup dan skincare. Tak heran jika industri makeup dan skincare semakin berkembang pesat dengan bermunculan brand lokal yang memenuhi kebutuhan wanita.
Semakin banyak brand bermunculan dan persaingan di E-commerce yang membuat pelanggan menjadi tergiur, membuat persaingan menjadi tidak sehat sehingga muncul perang harga. Bagaimana para pelaku bisnis makeup dan skincare bertahan?
Riyanto sebagai pemilik toko kecantikan My Bestie mengungkapkan cara untuk bertahan di industri kecantikan di tengah gempuran persaingan harga. Salah satu caranya adalah dengan mengikuti apa yang terjadi di pasar, dengan memberikan banyak promo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Toko kecantikan My Bestie saat pembukaan gerai kedua di Gandaria City Mall, Lantai UG (12/10/2023). Foto: Dok. Gresnia/Wolipop. |
"Cara bertahannya selalu mengadakan promo-promo jika ada acara besar. Selain itu, kita selalu update barang-barangnya. Sekaligus promo di media sosial, mengundang artis-artis dan KOL lainnya," ungkap Riyanto kepada Wolipop, ketika ditemui di pembukaan toko kedua My Bestie di Lantai UG, Gandaria City Mall, Jakarta (12/10/2023).
Mengadakan promo produk dengan potongan harga yang cukup besar pada tengah malam atau midnight juga bisa menjadi salah satu cara bertahan di bisnis makeup dan skincare..
"Kita juga melakukan midnight sale dan ada tambahan promo untuk jangka panjang dan memperoleh pasar baru. Cara ini cukup efektif di gerai pertama di PIK, karena di daerah wisata dan sampai tengah malam masih ramai dan menambah omzet sampai 20-30%," tutur Riyanto.
Toko kecantikan My Bestie saat pembukaan gerai kedua di Gandaria City Mall, Lantai UG (12/10/2023). Foto: Dok. Gresnia/Wolipop. |
Berinovasi di tengah banyaknya toko kecantikan penting dilakukan. Tak hanya menyediakan produk makeup dan skincare, Riyanto mengatakan toko kecantikan My Bestie juga melayani perawatan kulit, rambut, menyediakan beragam aksesori, dan berbagai produk yang menunjang penampilan serta gaya hidup.
"Tantangannya banyaknya E-commerce yang perang harga ya. Kita memberikan perbedaannya berupa experience belanja yang berbeda sehingga pelanggan merasa tertarik dan Instagramble," jelas Riyanto.
(gaf/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
7 Potret Aurelie Moeremans Tetap Cantik Pamer Baby Bump yang Makin Besar
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko













































