Lesti Kejora Makin Cantik, Perawatannya Dari Botox Sampai Tanam Benang
Pedangdut Lesti Kejora saat ini tengah naik daun. Selain karena prestasinya di industri musik dangdut, Lesti Kejora semakin populer setelah dikaitkan dengan Rizky Billar. Semakin hari, pesona Lesti pun tampak semakin kuat.
Cukup terlihat ada beberapa perubahan di wajah Lesti yang saat ini semakin cantik. Ternyata, Lesti kini rajin melakukan perawatan kecantikan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wajah Lesti Kejora 2017 sebelum perawatan kecantikan Foto: Instagram @klinikdermaprojakarta |
Pedangdut 21 tahun itu melakukan sejumlah prosedur kecantikan mulai dari botox, filler hingga tanam benang. Dalam foto yang diunggah di Instagram @klinikdermaprojakarta, klinik kecantikan tempat Lesti perawatan, tampak jelas perbedaan wajah wanita asal Cianjur itu dulu dan sekarang.
"Perubahan yang nyata banget dan Cantik! kali ini kita mau kasi liat Metamorfosis nya kak @lestykejora yang setelah melakukan serangkaian Treatment yang ada di @klinikdermaprojakarta ,Perubahan yang terlihat nyata lebih Glowing juga Sehat, Dan wajah terlihat Proporsional dan Sempurna," begitu keterangan video @klinikdermaprojakarta.
Dalam keterangan klinik kecantikan tersebut, Lesti Kejora memulai perawatan pada April 2018. Pada perawatan pertamanya, Lesti melakukan prosedur infus, laser flek, filler dan botox.
lesti kejora Foto: Instagram @klinikdermaprojakarta |
Lesti konsisten melakukan perawatan di klinik kecantikan tersebut. Segudang perawatan dilakukannya seperti laser glowing, skin booster, dan slimming injection. Pada Oktober 2019, Lesti pun melakukan perawatan tanam benang.
Meski begitu, sejumlah netizen berkomentar nyinyir dengan penampilan barunya itu. "Ohhh botox makana kok dagu na berasa lebih runcing.. trnyata bs bkin runcing jg," tulis netizen.
"Masih muda udah dibotox.. emang fungsinya buat apa kak," komentar netizen lainnya.
Botox tidak hanya berfungsi untuk menghilangkan kerutan di wajah. Wanita muda seperti Lesti Kejora bisa melakukan botox untuk mengecilkan rahang. Tidak heran sekarang wajah Lesti tampak lebih tirus. Sementara dagunya yang lebih runcing diisi oleh injeksi filler.
(kik/kik)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































