Mandi Bak Cleopatra, January Jones Tuang Bir ke Dalam Bath Tub
January Jones punya cara unik untuk menjaga kecantikan kulitnya. Bintang film 'Mad Men' ini menuangkan bir ke dalam bak mandi untuk berendam.
Aktris 42 tahun ini mengaku terinspirasi dari Cleopatra. Ratu Mesir itu dikatakan sering berendam dalam air dan bir demi kulit cantik dan awet muda.
"Saya memasukkan hal-hal aneh ke dalam bak mandi, dan sekarang saya akan menambah satu lagi benda yang aneh ke sini," ujar January Jones di video Instagram.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
January Jones percaya kalau menambahkan sedikit bir ke ritual mandinya akan membantu melembapkan tubuh. Sebelumnya dia juga pernah memasukkan minyak esensial dan cuka apel ke dalam bak mandi.
"Baru-baru ini saya juga baca tentang apa saja yang dimasukkan Cleopatra ke bak mandinya. Saya merasa, tergantung dari siapa yang pernah kamu kencani, tidak akan jauh berbeda, bukan?" lanjutnya.
Dia juga percaya kalau mandi air bir bisa membantu meningkatkan mood. Sebelum mandi, aktris berambut pirang ini pun menyempatkan minum bir.
Baca juga: January Jones Belajar Kehidupan Dari Anak |
Wanita asal Amerika ini memang dikenal dengan perawatan kulit yang mewah. January Jones pernah mengungkap kalau rutinitas kecantikannya bisa menghabiskan biaya hingga USD 6,000 atau sekitar Rp 89 juta.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































