5 Inspirasi Makeup Mata dari Beauty Influencer Saat Pakai Masker
Dengan menyebarnya virus Corona, orang kini menjadi lebih sering menggunakan masker. Bagaimana makeup yang cocok saat harus menggunakan masker?
Agar tetap tampil cantik saat pakai masker, inilah inspirasi makeup mata dari sejumlah beauty influencer. Lima influencer ini memperlihatkan bahwa meski pakai masker, penampilan masih bisa terlihat menarik.
1. Gold Bronze
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beauty influencer dan makeup artist asal Thailand Gunnisar Makeup menunjukkan cara makeup saat pakai masker. Dalam akun Instagram @gunnisarmakeup, memfokuskan makeup mata dengan warna gold bronze. Gunnisar memulaskan eyeliner tipis untuk menegaskan mata.
2. Rose Gold
Di Instagram, sejumlah wanita memperlihatkan tampilan makeup dengan masker. Seperti wanita ini yang memilih eyeshadow rose gold. Untuk mempertegas area matanya ditambahkan dengan garisan eyeliner.
3. Bulu Mata Palsu
Ingin lebih mempertegas area mata, makeup artist dengan nama akun Instagram @phm_makeup_macau menggunakan bulu mata palsu. Tampilan tampak lebih segar, meski sebagian wajah tertutup masker.
4. Nuansa Oranye
Ingin tampil lebih bold? Gunakan eyeshadow warna oranye, seperti makeup artist @imnitata ini. Ia pun sengaja memulaskan eyeliner lebih tebal, lengkap dengan bulu mata palsu cetar.
5. Bertabur Glitter
Untuk makeup malam hari, bisa tampil dengan makeup mata bertabur glitter, seperti makeup dari @irisstyle1023. Kamu bisa mengubah tampilan makeup tersebut dengan tidak menggunakan terlalu banyak glitter agar tampilan tidak terlalu heboh.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal











































