Beauty Vlogger Ini Tak Mau Lagi Menerima Paket Produk Gratisan
Kiki Oktaviani - wolipop
Kamis, 01 Agu 2019 15:30 WIB
Jakarta
-
Di era influnecer seperti saat ini, banyak selebgram yang memamerkan konten 'unboxing' di Instagram Story atau Youtubenya. Bagi banyak orang, konten tersebut lama-kelamaan jadi membosankan. Mungkin menguntungkan bagi sang influencer, namun tidak berdampak banyak bagi viewers atau netizen yang melihatnya.
Namun nyatanya tidak semua influencer suka dengan gratisan, beauty vlogger Samantha Ravndahl misalnya yang kini telah menolak kiriman dari brand kecantikan. Dalam video pengumumannya, secara tegas ia menolak paket dari PR sejak November silam. Samantha mengatakan bahwa menerima produk kecantikan secara massal tidak selalu berdampak positif.
"Brand merasa butuh sesuatu yang eye-catching karena orang akan posting di Instagram, tapi jujur ketika aku mendapatkan paket produk yang besar tidak membuatku senang," ucap Samantha yang memiliki lebih dari 900 ribu subcribers itu.
Samantha menerima produk kecantikan 30 sampai 40 paket setiap bulannya. Menurutnya, paket produk makeup atau skin care yang diterimanya hanya menumpuk sampah.
"Ini menjadi limbah fisik. Aku tinggal di rumah dengan delapan orang dan sampah yang aku buat lebih dari mereka jika digabungkan," ucap Samantha miris yang cukup vokal dengan sampah dan limbah.
Samantha menambahkan bahwa setiap menerima produk kecantikan, dia merasa beban. Mungkin ada perasaan tidak enak terhadap PR yang telah mengirimnya, namun Samantha juga memikirkan penontonnya.
"Ini bukan konten yang ingin ditonton. Yang lebih penting lagi, aku tidak akan mengatakan aku baru membeli produk (padahal produk gratis), sementara aku sudah memberitahu minggu lalu telah membeli produk yang sejenis. Hal tersebut tidak realistis, dan bukan seperti itu cara orang membeli makeup. Hal tersebut membuatku jadi orang yang tidak kreatif," papar Samantha.
Setelah delapan bulan dari video yang berjudul 'No More PR' itu, Samantha mengatakan bahwa dia menerima laporan bahwa sekarang PR mengirimkan paket lebih sederhana, tidak dengan bungkus yang ekstra atau menambahkan elemen-elemen yang hanya menumpuk sampah. "Tentu saja itu kabar yang menggembirakan," ucapnya di video baru-baru ini.
Samantha pun konsisten tidak lagi menerima produk gratisan. Ada juga yang nyinyir dengan keputusannya ini dengan mengatakan bahwa Samantha orang yang sombong karena suda kaya dan tidak mau lagi menerima produk secara gratis.
"Bukan saya jahat. Orang berubah, aku semakin dewasa dan mulai fokus pada lingkungan. Aku memutuskan tidak berkontribusi pada masalah itu lagi. Aku harap caraku ini memberikan pesan positif kepada followersku untuk lebih sadar dengan sampah yang mereka buat," ucapnya lagi.
(kik/agm)
Namun nyatanya tidak semua influencer suka dengan gratisan, beauty vlogger Samantha Ravndahl misalnya yang kini telah menolak kiriman dari brand kecantikan. Dalam video pengumumannya, secara tegas ia menolak paket dari PR sejak November silam. Samantha mengatakan bahwa menerima produk kecantikan secara massal tidak selalu berdampak positif.
"Brand merasa butuh sesuatu yang eye-catching karena orang akan posting di Instagram, tapi jujur ketika aku mendapatkan paket produk yang besar tidak membuatku senang," ucap Samantha yang memiliki lebih dari 900 ribu subcribers itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Samantha menerima produk kecantikan 30 sampai 40 paket setiap bulannya. Menurutnya, paket produk makeup atau skin care yang diterimanya hanya menumpuk sampah.
"Ini menjadi limbah fisik. Aku tinggal di rumah dengan delapan orang dan sampah yang aku buat lebih dari mereka jika digabungkan," ucap Samantha miris yang cukup vokal dengan sampah dan limbah.
Foto: Youtube |
Samantha menambahkan bahwa setiap menerima produk kecantikan, dia merasa beban. Mungkin ada perasaan tidak enak terhadap PR yang telah mengirimnya, namun Samantha juga memikirkan penontonnya.
"Ini bukan konten yang ingin ditonton. Yang lebih penting lagi, aku tidak akan mengatakan aku baru membeli produk (padahal produk gratis), sementara aku sudah memberitahu minggu lalu telah membeli produk yang sejenis. Hal tersebut tidak realistis, dan bukan seperti itu cara orang membeli makeup. Hal tersebut membuatku jadi orang yang tidak kreatif," papar Samantha.
Setelah delapan bulan dari video yang berjudul 'No More PR' itu, Samantha mengatakan bahwa dia menerima laporan bahwa sekarang PR mengirimkan paket lebih sederhana, tidak dengan bungkus yang ekstra atau menambahkan elemen-elemen yang hanya menumpuk sampah. "Tentu saja itu kabar yang menggembirakan," ucapnya di video baru-baru ini.
Samantha pun konsisten tidak lagi menerima produk gratisan. Ada juga yang nyinyir dengan keputusannya ini dengan mengatakan bahwa Samantha orang yang sombong karena suda kaya dan tidak mau lagi menerima produk secara gratis.
"Bukan saya jahat. Orang berubah, aku semakin dewasa dan mulai fokus pada lingkungan. Aku memutuskan tidak berkontribusi pada masalah itu lagi. Aku harap caraku ini memberikan pesan positif kepada followersku untuk lebih sadar dengan sampah yang mereka buat," ucapnya lagi.
(kik/agm)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
3
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
4
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
5
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
MOST COMMENTED












































Foto: Youtube