Kata Dokter Malam Hari Waktu Paling Tepat Pakai Deodoran, Ini Alasannya
Gresnia Arela Febriani - wolipop
Jumat, 12 Jul 2019 12:14 WIB
Jakarta
-
Deodoran yang dipercaya bisa mengurangi keringat biasanya dipakai di pagi hari setelah mandi. Ternyata kebiasaan memakai deodoran di pagi hari ini kurang tepat. Justru menurut pakar, malam harilah waktu paling sempurna untuk mengaplikasikan deodoran ke ketiak.
Pemakaian deodoran di malam hari ini dijelaskan oleh dr. Melyawati Hermawan, SpKK. Kenapa malam hari? Karena di malam hari kelenjar keringat paling tidak aktif.
"Di malam hari deodoran lebih bekerja efektif karena bekerja di tempat targetnya yaitu kelenjar keringat. Dan malam hari itu lebih tenang dan tidak banyak aktifitas. Sehingga salurannya itu clear dan bisa penetrasi ke dalam, ke kelenjar, sehingga bisa bikin blocking di situ dan produksi kelenjar keringat keesokan hari itu tidak sampai ke permukaan karena sudah ada yang dipakai malam hari," jelas dr. Melyawati saat ditemui di acara media gathering Dove Sensitive Deodorant di The Hermitage Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/7/2019).
Setelah memakai deodoran di malam hari dan didiamkan selama kurang lebih 6 - 8 jam menurut dr. Melyawati pada pagi harinya sebaiknya jangan bersihkan area ketiak saat mandi.
"Paginya tidak perlu dicuci lagi. Karena deodoran itu dipakainya satu kali sehari. Deodoran yang baik seharusnya bisa mengcover keringat," ujarnya.
Dalam pemakaian deodoran, dr. Melyawati menyarankan dipakai setelah mandi dengan kondisi ketiak yang sudah benar-benar kering. Jika dipakai di kulit yang masih lembab bisa menyebabkan iritasi. (eny/eny)
Pemakaian deodoran di malam hari ini dijelaskan oleh dr. Melyawati Hermawan, SpKK. Kenapa malam hari? Karena di malam hari kelenjar keringat paling tidak aktif.
"Di malam hari deodoran lebih bekerja efektif karena bekerja di tempat targetnya yaitu kelenjar keringat. Dan malam hari itu lebih tenang dan tidak banyak aktifitas. Sehingga salurannya itu clear dan bisa penetrasi ke dalam, ke kelenjar, sehingga bisa bikin blocking di situ dan produksi kelenjar keringat keesokan hari itu tidak sampai ke permukaan karena sudah ada yang dipakai malam hari," jelas dr. Melyawati saat ditemui di acara media gathering Dove Sensitive Deodorant di The Hermitage Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/7/2019).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah memakai deodoran di malam hari dan didiamkan selama kurang lebih 6 - 8 jam menurut dr. Melyawati pada pagi harinya sebaiknya jangan bersihkan area ketiak saat mandi.
"Paginya tidak perlu dicuci lagi. Karena deodoran itu dipakainya satu kali sehari. Deodoran yang baik seharusnya bisa mengcover keringat," ujarnya.
Dalam pemakaian deodoran, dr. Melyawati menyarankan dipakai setelah mandi dengan kondisi ketiak yang sudah benar-benar kering. Jika dipakai di kulit yang masih lembab bisa menyebabkan iritasi. (eny/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
2
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
3
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
4
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
5
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
MOST COMMENTED











































