Aktor Ezra Miller Dandan Menor dan Punya '7 Mata' di Met Gala 2019
Selasa, 07 Mei 2019 15:08 WIB
Di awal kedatangannya, bintang Fantastic Beast itu tampak misterius dengan memakai jubah putih dan ditutupi topeng yang menyerupai wajahnya.
![]() |
Di tengah karpet merah, pria 26 tahun itu membuka jubah dan topengnya. Ternyata Ezra tampil mencengangkan dengan berdandan seperti wanita.
Ezra Miller tampil dengan busana berpotongan tuxedo dengan detail veil menyapu lantai. Setelan jas yang digunakannya datang dari rumah mode Burberry.
![]() |
Yang mengejutkan dari penampilannya adalah dandanannya yang menor. Ia tampil dengan full makeup, lengkap dengan ilusi gambar mata. Matanya terlihat ada tujuh.
Met Gala tahun ini memiliki tema Camp: Notes on Fashion. Kata 'camp' berkonotasi dengan sesuatu yang humoris, berani dan provokatif. Tak heran jika penampilan selebriti menggila di acara tersebut sebagai bentuk menyuarakan untuk mendobrak batasan.
![]() |
Gaya 'gila' lainnya bisa dilihat dari penampilan Jared Letto yang membawa 'kepalanya' di Met Gala 2019 di New York, Senin (6/5/2019). Aktor dan penyanyi 47 tahun itu tampil dengan gaun merah dari Gucci.
Penampilannya memberikan atraksi tersendiri karena ia membawa patung kepala wax yang menyerupai wajahnya.
Simak Juga 'Gaya ''Black-Pink'' Lady Gaga hingga Zendaya di Met Gala 2019':
(kik/kik)