Kisah Inspiratif Para 'Angel' yang Dandani Gratis Wanita Penderita Kanker
Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 10 Sep 2018 09:00 WIB
Jakarta
-
Di dunia ini ternyata masih banyak orang baik yang peduli dengan sesama. Kepedulian pun tak hanya bisa berupa bantuan bersifat materi namun juga dukungan, termasuk untuk urusan kecantikan. Hal serupa dilakukan sejumlah wanita baik hati yang tergabung dalam 'Lipstick Angels'. Organisasi tersebut memberikan jasa makeup hingga facial gratis untuk para wanita penderita kanker di rumah sakit.
Makeup dan perawatan kecantikan diketahui memiliki kekuatan tersendiri yang bisa membuat wanita lebih percaya diri. Hal tersebut juga disadari makeup artist Michelle DeLuca, salah satu voluntir Lipstick Angels. Demi menguatkan wanita penderita kanker dan menjadikan mereka merasa berdaya, ia pun membantu para pasien tampil cantik dengan riasan hingga facial gratis.
Organisasi Lipstick Angels sendiri didirikan oleh makeup artist Renata Helfman di tahun 2012. Para voluntir Lipstick Angels pun rutin memberikan pelayanan di rumah sakit, mulai dari memakaikan makeup, perawatan facial, aromaterapi, hingga pijat tangan untuk pasien kanker yang membutuhkan dan menginginkan. Sebagai salah satu voluntir, Michelle merasa pengalamannya tersebut sangat menyentuh hatinya.
"Kami bisa menyediakan pelayanan yang baik dan menyentuh hidup banyak orang dan mereka bisa merasa lebih percaya diri dan berdaya. Sangat menyentuh mengetahui kamu bisa memberi dan kamu benar-benar bisa memberi dampak dan perbedaan pada hidup seseorang," ungkap Michelle kepada Marie Claire.
"Pada setiap kesempatan, aku terinspirasi oleh kisah-kisah pasien yang diceritakan padaku. Aku bertemu dengan orang-orang dari segala usia dan demografik. Itu membantuku lebih mengerti dan mengasihi. Bekerja dengan organisasi ini, aku melihat rasa terima kasih dari pasien dan perawat. Itu menginspirasiku untuk lebih memberi di ruang perawatan dan kehidupan sehari-hari," tambahnya.
Michelle pun menjelaskan jika perawatan yang diberikannya tak semata-mata agar penderita kanker tampil cantik. Tujuan utama organisasi ini adalah supaya mereka bisa merasa lebih baik. "Kami membantu wanita-wanita ini merasa lebih baik, bukan hanya dalam hal penampilan tapi juga perawatan dasar yang krusial terhadap penyembuhan mereka. Menghabiskan waktu berkualitas dengan setiap pasien adalah prioritas," kata Michelle.
Sebenarnya tak hanya wanita, beberapa pengidap kanker pria juga kerap diberi perawatan. Para pasien pun tak dipaksa untuk menerima makeup dan treatment namun mereka dibebaskan untuk memilih apa yang nyaman. "Kami bisa menawarkan hal lain selain makeup dan melakukannya pelan-pelan. Mungkin sedikit aromaterapi dan sedikit (makeup) di bibir dan pipi atau sesuatu yang tidak dramatis," tutur Michelle.
(ami/ami)
Makeup dan perawatan kecantikan diketahui memiliki kekuatan tersendiri yang bisa membuat wanita lebih percaya diri. Hal tersebut juga disadari makeup artist Michelle DeLuca, salah satu voluntir Lipstick Angels. Demi menguatkan wanita penderita kanker dan menjadikan mereka merasa berdaya, ia pun membantu para pasien tampil cantik dengan riasan hingga facial gratis.
Foto: Dok. Lipstick Angels |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pada setiap kesempatan, aku terinspirasi oleh kisah-kisah pasien yang diceritakan padaku. Aku bertemu dengan orang-orang dari segala usia dan demografik. Itu membantuku lebih mengerti dan mengasihi. Bekerja dengan organisasi ini, aku melihat rasa terima kasih dari pasien dan perawat. Itu menginspirasiku untuk lebih memberi di ruang perawatan dan kehidupan sehari-hari," tambahnya.
Foto: Dok. Lipstick Angels |
Sebenarnya tak hanya wanita, beberapa pengidap kanker pria juga kerap diberi perawatan. Para pasien pun tak dipaksa untuk menerima makeup dan treatment namun mereka dibebaskan untuk memilih apa yang nyaman. "Kami bisa menawarkan hal lain selain makeup dan melakukannya pelan-pelan. Mungkin sedikit aromaterapi dan sedikit (makeup) di bibir dan pipi atau sesuatu yang tidak dramatis," tutur Michelle.
Foto: Dok. Lipstick Angels |
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Most Popular
1
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
2
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
3
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
4
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
5
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Lipstick Angels
Foto: Dok. Lipstick Angels
Foto: Dok. Lipstick Angels