Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Laporan dari Bangkok

Mencoba Terapi LED yang Cerahkan Wajah di Dii Aesthetic Institute, Bangkok

Eny Kartikawati - wolipop
Rabu, 09 Mei 2018 17:29 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dokter sekaligus direktur Dii Aesthetic Institute, Dr. Amonsit PansinFoto: Eny Kartikawati/Wolipop
Bangkok - Bangkok bukan hanya surganya untuk operasi plastik tapi juga perawatan kecantikan. Mulai dari dengan cara alami hingga menggunakan teknologi canggih bisa didapatkan di banyak klinik atau rumah sakit khusus kecantikan di ibukota Thailand ini.

Salah satu klinik kecantikan populer di Bangkok yang menawarkan perawatan alami sekaligus memakai teknologi terkini adalah Dii Aesthetic Institute. Klinik ini berada di lantai dua gedung perkantoran yang sibuk, Exchange Tower Asoke, Bangkok.

Wolipop berkesempatan mencoba perawatan di Dii Aesthetic Institute saat mengikuti Amazing Thailand Wellness Fam Trip 2018 yang diadakan oleh Badan Pariwisata Thailand. Sebelum menjalani perawatan, setiap klien harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sekaligus direktur klinik yaitu Dr. Amonsit Pansin, MD. Sang dokter akan melihat dulu kondisi kulit klien sebelum menentukan perawatan apa yang tepat dilakukan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mencoba Terapi LED yang Cerahkan Wajah di Dii Aesthetic Institute, BangkokRuang perawatan di DiiAestheticInstitute, Bangkok. Foto: Dok. Dii


Saat berkonsultasi dengan Dr. Amonsit, kondisi kulit saya baru saja mendapatkan peeling. Sehingga menurut sang dokter, perawatan yang tepat adalah LED Therapy dan kolagen.

Mencoba Terapi LED yang Cerahkan Wajah di Dii Aesthetic Institute, BangkokSuasana front office Dii Aesthetic Institute. Foto: Eny Kartikawati/Wolipop


Terapi LED merupakan terapi cahaya yang umum digunakan untuk mengatasi kulit berjerawat dan inflamasi. Menurut Dr. Amonsit, terapi LED ini bisa mempercepat penyembuhan kondisi kulit yang luka atau iritasi setelah peeling. Setelah terapi, kulit akan menjadi lebih sehat dan bersinar.

Mencoba Terapi LED yang Cerahkan Wajah di Dii Aesthetic Institute, BangkokTerapi LED di Dii Aesthetic Institute, Bangkok. Foto: Eny Kartikawati/Wolipop


Bagaimana sinar LED bermanfaat membuat kulit lebih cantik? Sinar LED akan ditangkap kulit bagian terluar. Sinar ini akan menjadi 'bahan bakar' untuk sel di kulit melakukan pekerjaannya yaitu memproduksi kolagen. Oleh karena itulah setelah terapi kulit akan menjadi lebih sehat karena kolagen baru telah diproduksi.

Sebelum wajah disinari LED, terlebih dahulu dibersihkan. Kemudian perawat akan menutup kedua mata dengan kapas dan tisu. Kemudian alat LED ditaruh tepat di atas wajah. Penyinaran ini dilakukan selama 30 menit. Agar hasil perawatan semakin maksimal, setelahnya perawat mengoleskan masker kolagen.

Selain LED Therapy, Dii Aesthetic Institute yang kliniknya hadir dalam desain minimalis ini juga memiliki sederet perawatan kecantikan non-surgery atau tanpa operasi. Misalnya saja Ultra 4D Lift, High Intensity Focus Ultrasound dan Nano Fractional Radio Frequency (RF).


(eny/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads