3 Cara Praktis Merawat Kecantikan Kulit Saat Mudik
Rista Adityaputry - wolipop
Rabu, 14 Jun 2017 10:37 WIB
Jakarta
-
Tinggal sepekan lebih beberapa hari lagi umat Islam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah. Beberapa hari sebelum hari Lebaran, sebagian besar orang di Indonesia mungkin akan mengisinya dengan melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman atau ke rumah orang tua. Bagi wanita, salah satu hal wajib saat mempersiapkan keperluan mudik adalah produk perawatan kecantikan.
Namun perjalanan mudik yang panjang terkadang membuat wanita malas dan terlalu lelah merawat kecantikan. Tidak sedikit pula yang melewatkan merawat kecantikan kulit saat mudik dengan alasan tak mau repot. Padahal, selama mudik wajah lebih banyak terpapar polusi dan sinar matahari yang terik. Belum lagi adanya paparan AC yang membuat kulit kering jika Anda mudik menggunakan mobil.
Bisa sambut hari Lebaran dengan wajah sehat tentu menjadi hal yang menyenangkan, bukan? Sebenarnya, tidak perlu melakukan perawatan kecantikan yang ribet saat mudik. Menurut dr. Fadila Zitria, dokter kecantikan dari NMW Skincare, ada tiga langkah dasar yang perlu dilakukan sebagai perawatan kecantikan saat mudik, yaitu membersihkan, melembapkan, dan perlindungan.
1. Membersihkan
Merawat kecantikan kulit saat mudik dengan cleansing adalah kegiatan dasar yang perlu dilakukan untuk membersihkan kotoran dan debu yang menempel pada kulit selama perjalanan.
"Kalau misal di perjalanan, yang penting cuci mukanya. Kita harus pakai sabun wajah yang sesuai dengan jenis kulit kita," tambah dr. Fadila saat ditemui Wolipop di Suasana Restaurant, Jakarta, belum lama ini.
2. Pelembap
Pelembap perlu digunakan agar kulit wajah tidak dehidrasi. Dengan adanya paparan AC di kendaraan, kulit menjadi lebih mudah kering dan keriput. Bahkan, untuk jenis kulit berminyak pun kulitnya bisa memproduksi semakin banyak sebum sehingga bisa membuat wajah semakin berminyak.
"Pelembap juga perlu. Apalagi buat yang jenis kulitnya kering dan normal. Kalau yang berminyak sebaiknya menggunakan pelembap yang cocok," kata dr. Fadila.
3. Sunblock
Paparan sinar matahari selama mudik bisa membuat wajah kusam dan kolagen dalam kulit rusak. Selain itu, kulit juga akan lebih cepat timbul garis-garis halus atau keriput. Tidak hanya dari paparan sinar matahari langsung, dr. Fadila juga menyebutkan kalau paparan cahaya selain sinar matahari yang terlalu menyilaukan juga berpengaruh pada kesehatan kulit. Contoh benda yang paling akrab digunakan tentu saja ada ponsel atau laptop.
"Pasti kan, kita terpapar sinar matahari juga. Jadi, pakai sunblock karena itu penting agar tidak timbul masalah baru seperti flek," ucap dr. Fadila. (hst/hst)
Namun perjalanan mudik yang panjang terkadang membuat wanita malas dan terlalu lelah merawat kecantikan. Tidak sedikit pula yang melewatkan merawat kecantikan kulit saat mudik dengan alasan tak mau repot. Padahal, selama mudik wajah lebih banyak terpapar polusi dan sinar matahari yang terik. Belum lagi adanya paparan AC yang membuat kulit kering jika Anda mudik menggunakan mobil.
Bisa sambut hari Lebaran dengan wajah sehat tentu menjadi hal yang menyenangkan, bukan? Sebenarnya, tidak perlu melakukan perawatan kecantikan yang ribet saat mudik. Menurut dr. Fadila Zitria, dokter kecantikan dari NMW Skincare, ada tiga langkah dasar yang perlu dilakukan sebagai perawatan kecantikan saat mudik, yaitu membersihkan, melembapkan, dan perlindungan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: ist |
Merawat kecantikan kulit saat mudik dengan cleansing adalah kegiatan dasar yang perlu dilakukan untuk membersihkan kotoran dan debu yang menempel pada kulit selama perjalanan.
"Kalau misal di perjalanan, yang penting cuci mukanya. Kita harus pakai sabun wajah yang sesuai dengan jenis kulit kita," tambah dr. Fadila saat ditemui Wolipop di Suasana Restaurant, Jakarta, belum lama ini.
2. Pelembap
Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: dok. ist |
Pelembap perlu digunakan agar kulit wajah tidak dehidrasi. Dengan adanya paparan AC di kendaraan, kulit menjadi lebih mudah kering dan keriput. Bahkan, untuk jenis kulit berminyak pun kulitnya bisa memproduksi semakin banyak sebum sehingga bisa membuat wajah semakin berminyak.
"Pelembap juga perlu. Apalagi buat yang jenis kulitnya kering dan normal. Kalau yang berminyak sebaiknya menggunakan pelembap yang cocok," kata dr. Fadila.
3. Sunblock
Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: ist |
Paparan sinar matahari selama mudik bisa membuat wajah kusam dan kolagen dalam kulit rusak. Selain itu, kulit juga akan lebih cepat timbul garis-garis halus atau keriput. Tidak hanya dari paparan sinar matahari langsung, dr. Fadila juga menyebutkan kalau paparan cahaya selain sinar matahari yang terlalu menyilaukan juga berpengaruh pada kesehatan kulit. Contoh benda yang paling akrab digunakan tentu saja ada ponsel atau laptop.
"Pasti kan, kita terpapar sinar matahari juga. Jadi, pakai sunblock karena itu penting agar tidak timbul masalah baru seperti flek," ucap dr. Fadila. (hst/hst)
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Most Popular
1
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
2
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
3
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
4
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
5
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
MOST COMMENTED












































Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: ist
Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: dok. ist
Perawatan kecantikan saat mudik. Foto: ist