Tips Mandi Mewah dengan Spa Cokelat Buatan Sendiri di Rumah
Hestianingsih - wolipop
Jumat, 28 Okt 2016 18:33 WIB
Jakarta
-
Cokelat sudah dikenal khasiatnya untuk merawat kecantikan kulit. Selain diolah sebagai penganan, cokelat juga banyak dijadikan produk perawatan kulit mulai dari krim, losion, sabun mandi, scrub hingga masker. Cokelat juga sering digunakan banyak salon dan spa dalam paket perawatan karena kandungannya yang memang bagus untuk kulit.
Seperti dikutip dari India Times, cokelat kaya akan kafein, zat yang dapat melancarkan sirkulasi darah untuk mengencangkan kulit. Aroma cokelat juga bisa berfungsi sebagai terapi untuk relaksasi dan meningkatkan mood.
Selain itu cokelat juga tinggi antioksidan yang membantu melindungi kulit dari radikal bebas, serta memperlambat proses penuaan. Mengoleskan krim, serum atau losion berbasis cokelat pada wajah, akan membuat wajah tampak lebih muda dan segar.
Ingin merasakan manfaat dan kemewahan cokelat pada tubuh tanpa harus ke spa? Anda bisa membuat produk perawatan sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang ada. Ini dia caranya.
Mandi Cokelat
Untuk merasakan mandi mewah dengan cokelat, campurkan dua cangkir cokelat leleh dengan dua sendok teh madu dan setengah cangkir sabun cair. Tuangkan campuran cokelat ke dalam bak mandi berisi air hangat. Berendamlah selama sekitar 15 menit dan nikmati aromanya yang menenangkan. Anda bisa menggunakan dark chocolate tanpa gula, atau cokelat bubuk dengan kandungan minimal 70 persen kakao untuk hasil lebih maksimal.
Masker Wajah
Masker dari cokelat bisa membuat wajah lebih kencang dan bersinar. Untuk membuatnya, lelehkan 30 gram dark chocolate. Setelah agak dingin, tambahkan satu sampai dua sendok teh minyak zaitun lalu aduk hingga rata. Setelah tercampur rata, gunakan kuas untuk mengoleskan masker cokelat ke seluruh wajah, diamkan 7-10 menit. Kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan dengan cara ditepuk-tepuk. (hst/ami)
Seperti dikutip dari India Times, cokelat kaya akan kafein, zat yang dapat melancarkan sirkulasi darah untuk mengencangkan kulit. Aroma cokelat juga bisa berfungsi sebagai terapi untuk relaksasi dan meningkatkan mood.
Selain itu cokelat juga tinggi antioksidan yang membantu melindungi kulit dari radikal bebas, serta memperlambat proses penuaan. Mengoleskan krim, serum atau losion berbasis cokelat pada wajah, akan membuat wajah tampak lebih muda dan segar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mandi Cokelat
Untuk merasakan mandi mewah dengan cokelat, campurkan dua cangkir cokelat leleh dengan dua sendok teh madu dan setengah cangkir sabun cair. Tuangkan campuran cokelat ke dalam bak mandi berisi air hangat. Berendamlah selama sekitar 15 menit dan nikmati aromanya yang menenangkan. Anda bisa menggunakan dark chocolate tanpa gula, atau cokelat bubuk dengan kandungan minimal 70 persen kakao untuk hasil lebih maksimal.
Masker Wajah
Masker dari cokelat bisa membuat wajah lebih kencang dan bersinar. Untuk membuatnya, lelehkan 30 gram dark chocolate. Setelah agak dingin, tambahkan satu sampai dua sendok teh minyak zaitun lalu aduk hingga rata. Setelah tercampur rata, gunakan kuas untuk mengoleskan masker cokelat ke seluruh wajah, diamkan 7-10 menit. Kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan dengan cara ditepuk-tepuk. (hst/ami)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Most Popular
1
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
2
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
3
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
4
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
5
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
MOST COMMENTED











































