Tips Pakai Makeup Saat Berolahraga dari Zivanna Letisha
Hestianingsih - wolipop
Kamis, 29 Sep 2016 11:01 WIB
Jakarta
-
Banyak wanita ingin tetap tampil cantik saat olahraga dengan memakai makeup. Tapi memakai makeup saat olahraga umumnya tidak dianjurkan karena keringat akan melunturkan riasan, selain itu juga berpotensi menyebabkan kulit iritasi.
Zivanna Letisha pun memilih tak memakai makeup saat olahraga. Tapi jika tetap ingin memakai makeup saat olahraga, ia menyarankan untuk menggunakan kosmetik seminim mungkin.
"Kalau tetap mau pakai paling penting rias alis saja, lipstik juga nggak apa-apa tapi jangan sampai yang dipakai ke kulit wajah," tutur Zivanna, saat ditemui di Distrikt Grilled & Bar, Jalan Cipete Raya, Jakarta Selatan, Rabu (28/9/2016).
Puteri Indonesia 2008 ini mengungkapkan dengan berolahraga sebenarnya sudah membuat wajah terlihat lebih cantik. Olahraga akan melancarkan peredaran darah, membuat wajah terlihat merah merona serta lebih segar.
"Saya sendiri jarang pakai makeup kalau olahraga. Tapi kalau fitnes setelah siaran, paling makeup disisakan di bagian matanya saja," tutur wanita yang akrab disapa Zizi ini.
Zizi biasanya hanya memakai pelembap atau sunscreen jika berolahraga di siang hari. Menurutnya memakai makeup lengkap seperti foundation, bedak dan blush-on hanya akan membuat jerawat bermunculan.
"Kalau lagi olahraga paling bagus jangan pakai makeup karena bisa jerawatan atau alergi," kata wanita 27 tahun ini. (hst/hst)
Zivanna Letisha pun memilih tak memakai makeup saat olahraga. Tapi jika tetap ingin memakai makeup saat olahraga, ia menyarankan untuk menggunakan kosmetik seminim mungkin.
"Kalau tetap mau pakai paling penting rias alis saja, lipstik juga nggak apa-apa tapi jangan sampai yang dipakai ke kulit wajah," tutur Zivanna, saat ditemui di Distrikt Grilled & Bar, Jalan Cipete Raya, Jakarta Selatan, Rabu (28/9/2016).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya sendiri jarang pakai makeup kalau olahraga. Tapi kalau fitnes setelah siaran, paling makeup disisakan di bagian matanya saja," tutur wanita yang akrab disapa Zizi ini.
Zizi biasanya hanya memakai pelembap atau sunscreen jika berolahraga di siang hari. Menurutnya memakai makeup lengkap seperti foundation, bedak dan blush-on hanya akan membuat jerawat bermunculan.
"Kalau lagi olahraga paling bagus jangan pakai makeup karena bisa jerawatan atau alergi," kata wanita 27 tahun ini. (hst/hst)
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
3
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
4
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED











































