Blackout Tattoos, Tren Tato Terbaru Berwarna Gelap yang Menutupi Badan
Daniel Ngantung - wolipop
Senin, 28 Mar 2016 17:00 WIB
Jakarta
-
Seperti fashion dan beauty, tato juga memiliki tren tersendiri. Blackout Tattoos pun diprediksikan bakal menjadi tren seni melukis tubuh itu untuk 2016. Seperti apa?
Tahun-tahun sebelumnya, tren tato didominasi oleh ragam desain yang simpel dalam ukuran yang cenderung kecil. Entah itu lukisan berbentuk panah, ukiran tulisan dari sebuah kalimat puitis, atau angka romawi yang menyimbolkan momen-momen terpenting pemiliknya.
Untuk tahun ini, tren tato diproyeksikan mengalami perubahan yang cukup signifikan. Dari desain yang simpel dan hanya 'diukir' pada area tertentu dalam warna beragama, kali ini beralih ke sesuatu yang lebih gelap, besar dan bahkan hampir menutupi seluruh badan.
Baca Juga: 30 Gaya Selebriti di Indonesia Fashion Week 2016
Tren yang dimaksud adalah Blackout Tattoos. Dikutip dari Daily Mail, Blackout Tattoos memiliki desain yang tidak biasa dari tato pada umumnya.
Terbuat dari tinta hitam pekat, tato ini berbentuk solid tanpa hiasan ukiran-ukiran mikro yang rumit. Ukurannya tidak tanggung-tanggung, cukup memakan tempat sampai-sampai dapat menyelimuti seluruh area tertentu. Entah itu di tangan, kaki, punggung, bahkan bisa pula di seluruh bagian tubuh.
Linjojo'z, dari Singapura, adalah salah seorang wanita yang menggandrungi tren ini. Dulu, bukan Blackout Tattoos yang menghiasi tubuhnya. Tapi kali ini, tato tersebut sudah muncul di bagian dada dan kedua lengannya (terkadang di lengan kiri, lalu berganti di lengan kanan).
Tato tersebut merupakan buah karya Chester, seorang seniman tato di Oracle Tattoo, Singapura. Ia sempat memamerkan karyanya kepada 12.000 lebih pengikutnya di Instagram. Foto yang diunggah akhir pekan lalu tersebut sampai saat ini sudah mendapatkan 6.000 likes lebih dan berbagai komentar positif. Beberapa komentar berbunyi nada pujian dan kagum atas kreasi tersebut.
Puas dengan karya Chester, Linjojo'z pun tidak berniat untuk mengganti tato tersebut dalam waktu dekat. "Tentu tidak (mengganti)! Aku senang dengan penampilan tatoku sekarang," tulis wanita muda tersebut di Instagram sebagai keterangan sebuah foto yang menampilkan Blackout Tattoos karya Chester.
Seperti terlihat pada foto-foto di akun Chester, tampak berbagai variasi Blackout Tattoos. Ada yang diberi aksen garis kosong di tengah tato. Ada pula yang bagian tengahnya dihiasi ukiran-ukiran bergaya tribal.
(dng/dng)
Tahun-tahun sebelumnya, tren tato didominasi oleh ragam desain yang simpel dalam ukuran yang cenderung kecil. Entah itu lukisan berbentuk panah, ukiran tulisan dari sebuah kalimat puitis, atau angka romawi yang menyimbolkan momen-momen terpenting pemiliknya.
Untuk tahun ini, tren tato diproyeksikan mengalami perubahan yang cukup signifikan. Dari desain yang simpel dan hanya 'diukir' pada area tertentu dalam warna beragama, kali ini beralih ke sesuatu yang lebih gelap, besar dan bahkan hampir menutupi seluruh badan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tren yang dimaksud adalah Blackout Tattoos. Dikutip dari Daily Mail, Blackout Tattoos memiliki desain yang tidak biasa dari tato pada umumnya.
Terbuat dari tinta hitam pekat, tato ini berbentuk solid tanpa hiasan ukiran-ukiran mikro yang rumit. Ukurannya tidak tanggung-tanggung, cukup memakan tempat sampai-sampai dapat menyelimuti seluruh area tertentu. Entah itu di tangan, kaki, punggung, bahkan bisa pula di seluruh bagian tubuh.
![]() |
Linjojo'z, dari Singapura, adalah salah seorang wanita yang menggandrungi tren ini. Dulu, bukan Blackout Tattoos yang menghiasi tubuhnya. Tapi kali ini, tato tersebut sudah muncul di bagian dada dan kedua lengannya (terkadang di lengan kiri, lalu berganti di lengan kanan).
Tato tersebut merupakan buah karya Chester, seorang seniman tato di Oracle Tattoo, Singapura. Ia sempat memamerkan karyanya kepada 12.000 lebih pengikutnya di Instagram. Foto yang diunggah akhir pekan lalu tersebut sampai saat ini sudah mendapatkan 6.000 likes lebih dan berbagai komentar positif. Beberapa komentar berbunyi nada pujian dan kagum atas kreasi tersebut.
Puas dengan karya Chester, Linjojo'z pun tidak berniat untuk mengganti tato tersebut dalam waktu dekat. "Tentu tidak (mengganti)! Aku senang dengan penampilan tatoku sekarang," tulis wanita muda tersebut di Instagram sebagai keterangan sebuah foto yang menampilkan Blackout Tattoos karya Chester.
Seperti terlihat pada foto-foto di akun Chester, tampak berbagai variasi Blackout Tattoos. Ada yang diberi aksen garis kosong di tengah tato. Ada pula yang bagian tengahnya dihiasi ukiran-ukiran bergaya tribal.
![]() |
(dng/dng)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
2
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
3
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
4
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
5
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
MOST COMMENTED













































