6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memakai Bulu Mata Palsu
Intan Kemala Sari - wolipop
Rabu, 30 Des 2015 13:50 WIB
Jakarta
-
Penggunaan bulu mata palsu biasa diterapkan wanita agar riasan wajah lebih maksimal saat menghadiri acara seperti pesta pernikahan atau acara formal lainnya. Meski demikian, masih banyak wanita yang belum memahami dan menguasai cara menggunakan bulu mata yang tepat agar hasilnya tidak terlihat palsu dan berantakan. Lantas bagaimana caranya?
1. Gunakan Maskara Terlebih Dahulu
Sebelum memasang bulu mata palsu, gunakanlah maskara satu lapis terlebih dahulu. Seperti dilansir dari InStyle, menggunakan maskara berfungsi untuk memisahkan bulu mata asli agar tidak saling berkaitan dan menumpuk.
2. Gunakan Penjepit Bulu Mata
Para wanita biasanya memasang bulu mata langsung menggunakan tangan kosong tanpa bantuan alat. Cara tersebut bisa saja dilakukan tetapi dikhawatirkan bulu mata tidak menempel sempurna karena sulitnya menentukan letak garis di mana bulu mata asli tumbuh. Untuk itu, gunakan penjepit bulu mata atau pinset khusus yang berfungsi untuk memudahkan pemasangan dan menentukan dimana letak pemasangan bulu mata.
3. Pemilihan Bulu Mata
Untuk Anda yang masih belum mahir memasang bulu mata palsu, pilihlah bulu mata yang tipis dan terdiri dari empat hingga lima helai bulu mata setiap ikatannya (individual lashes). Gunakan sedikitnya tiga hingga empat ikat agar lebih mudah dalam memasangnya dan hasilnya lebih terlihat natural.
4. Lem Bulu Mata Transparan
Ada banyak jenis lem bulu mata yang dijual dipasaran. Tetapi jika Anda belum terlalu mahir menggunakannya, pilihlah lem bulu mata yang akan berwarna transparan saat mengering. Hal itu akan menutupi ketidaksempurnaan saat menempelkan bulu mata.
5. Cara Penggunaan
Ambillah bulu mata palsu dengan penjepit bulu mata, lalu oleskan sedikit lem bulu mata pada bagian yang datar. Setelah itu tunggu lem mengering selama lima detik dan tempatkan di bagian terluar mata bergerak menuju bagian tengah tepat di mana bola mata berada hingga ke bagian ujung mata paling dalam.
Setelah bulu mata menempel, tekan perlahan dengan jari telunjuk dan ibu jari atau menggunakan pinset hingga menyatu dengan bulu mata asli. Agar helaian bulunya 'bercampur' dengan bulu mata asli, jepit bulu mata perlahan dan jepitan bulu mata.
6. Serum Bulu Mata
Apabila Anda termasuk orang yang gemar menggunakan bulu mata secara rutin, sebaiknya waspadalah karena lem bulu mata bisa saja membuat bulu mata asli rontok. Untuk itu, ada baiknya merawat kesehatan bulu mata Anda dengan menggunakan serum bulu mata.
Bentuknya seperti maskara dan warnanya transparan sehingga tidak menganggu riasan wajah Anda. Untuk membersihkan area mata dari sisa-sisa bulu mata yang menempel, ada baiknya gunakan baby oil atau petroleum jelly dan gosok pelan-pelan hingga lem benar-benar lepas dari garis mata. (int/ays)
1. Gunakan Maskara Terlebih Dahulu
Sebelum memasang bulu mata palsu, gunakanlah maskara satu lapis terlebih dahulu. Seperti dilansir dari InStyle, menggunakan maskara berfungsi untuk memisahkan bulu mata asli agar tidak saling berkaitan dan menumpuk.
2. Gunakan Penjepit Bulu Mata
Para wanita biasanya memasang bulu mata langsung menggunakan tangan kosong tanpa bantuan alat. Cara tersebut bisa saja dilakukan tetapi dikhawatirkan bulu mata tidak menempel sempurna karena sulitnya menentukan letak garis di mana bulu mata asli tumbuh. Untuk itu, gunakan penjepit bulu mata atau pinset khusus yang berfungsi untuk memudahkan pemasangan dan menentukan dimana letak pemasangan bulu mata.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk Anda yang masih belum mahir memasang bulu mata palsu, pilihlah bulu mata yang tipis dan terdiri dari empat hingga lima helai bulu mata setiap ikatannya (individual lashes). Gunakan sedikitnya tiga hingga empat ikat agar lebih mudah dalam memasangnya dan hasilnya lebih terlihat natural.
4. Lem Bulu Mata Transparan
Ada banyak jenis lem bulu mata yang dijual dipasaran. Tetapi jika Anda belum terlalu mahir menggunakannya, pilihlah lem bulu mata yang akan berwarna transparan saat mengering. Hal itu akan menutupi ketidaksempurnaan saat menempelkan bulu mata.
5. Cara Penggunaan
Ambillah bulu mata palsu dengan penjepit bulu mata, lalu oleskan sedikit lem bulu mata pada bagian yang datar. Setelah itu tunggu lem mengering selama lima detik dan tempatkan di bagian terluar mata bergerak menuju bagian tengah tepat di mana bola mata berada hingga ke bagian ujung mata paling dalam.
Setelah bulu mata menempel, tekan perlahan dengan jari telunjuk dan ibu jari atau menggunakan pinset hingga menyatu dengan bulu mata asli. Agar helaian bulunya 'bercampur' dengan bulu mata asli, jepit bulu mata perlahan dan jepitan bulu mata.
6. Serum Bulu Mata
Apabila Anda termasuk orang yang gemar menggunakan bulu mata secara rutin, sebaiknya waspadalah karena lem bulu mata bisa saja membuat bulu mata asli rontok. Untuk itu, ada baiknya merawat kesehatan bulu mata Anda dengan menggunakan serum bulu mata.
Bentuknya seperti maskara dan warnanya transparan sehingga tidak menganggu riasan wajah Anda. Untuk membersihkan area mata dari sisa-sisa bulu mata yang menempel, ada baiknya gunakan baby oil atau petroleum jelly dan gosok pelan-pelan hingga lem benar-benar lepas dari garis mata. (int/ays)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Most Popular
1
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
2
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
3
8 Foto Alyssa Daguise Liburan ke London, Bumil Tampil Stylish Pakai Coat Bulu
4
Ramalan Zodiak 5 Januari: Taurus Jaga Emosi, Gemini Manfaatkan Momentum
5
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
MOST COMMENTED











































