Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Bobbi Brown Kritik Makeup Konturing Wajah ala Kim Kardashian: Seperti Debu

Hestianingsih - wolipop
Kamis, 19 Nov 2015 11:11 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Getty Images
Jakarta - Teknik konturing wajah yang dipopulerkan Kim Kardashian, dan kini booming di internet mendapat kritik dari makeup artist ternama, Bobbi Brown. Melakukan shading dan highligting yang berlebihan justru mengajarkan wanita bahwa ada yang salah dengan wajah mereka.

Seperti diketahui, teknik konturing yang difavoritkan Kim dan para blogger kecantikan menggunakan beberapa lapis produk dengan berbagai tingkat warna. Tujuannya untuk menciptakan efek wajah yang 'sempurna' layaknya patung pahatan. Menurut pemilik brand Bobbi Brown Cosmetics tersebut, wanita tidak seharusnya memalsukan sesuatu yang sebenarnya tidak ada.

"Kita tidak perlu melakukan konturing wajah seperti (keluarga) Kardashian. Ketika saya melihat konturing pada wajah seseorang, terlihatnya seperti ada debu," ujar Bobbi kepada New York Post, seperti dikutip dari Daily Mail.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bobbi juga mengritik teknik makeup yang kini diterapkan banyak wanita untuk membuat bibirnya terlihat tebal dan penuh seperti Angelina Jolie. Dengan bibir tipis, wanita pun masih tetap bisa tampil cantik.

Baca Juga: 50 Foto Before-After Selebriti yang Operasi Plastik

"Kita semua tidak dilahirkan dengan bibir seperti Angelina Jolie. Dan siapa yang bilang kalau bibir kecil itu tidak cantik?" ucap penata rias yang berkarier sejak 1980 ini.

Tren alis tebal juga tak terhindarkan dari kritikan Bobbi. Saat ini banyak wanita yang mencoba meniru alis Cara Delevingne dengan makeup yang berlebihan. Bobbi memang tidak menampik bahwa dirinya pun ingin memiliki alis tebal dan bagus. Tapi wanita tetap bisa cantik hanya dengan menegaskan bentuk alisnya, bukan menebalkannya hingga terlihat palsu.

Makeup artist lainnya, Denise Rabor sependapat dengan Bobbi. Pendiri majalah kecantikan online ini baru saja meluncurkan kampanya #ownyourbeauty di social media. Kampanye tersebut mengajak wanita untuk menonjolkan penampilan alami mereka dengan makeup tipis. Ia juga setuju bahwa teknik-teknik makeup yang berkembang sekarang ini telah menyebarkan pesan yang keliru kepada para wanita.

"Tren teknik konturing ini harus dihentikan. Menjaga kulit selalu dalam kondisi yang baik itu penting, dan menumpuknya dengan produk-produk konturing membuat kulit terlihat makin jelek. Konturing bertujuan mengaksentuasi beberapa bagian wajah, misalnya tulang pipi. Tapi kenapa tidak membuat keseluruhan wajah Anda tampak bagus?" tuturnya.

Untuk riasan wajah yang terkesan natural, Denise menyarankan untuk menggunakan pelembab dengan pigmen warna yang transparan, ringan dan menyempurnakan kompleksi wajah. Pastikan Anda sudah mengoleskan pelembab wajah sebelum makeup dan jangan lupa membersihkan sisa makeup dengan produk berkualitas agar wajah selalu bersih dan segar.

(hst/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads