Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Persiapan Sambut Imlek

Inspirasi Riasan untuk Imlek dengan Nuansa Merah-Emas ala Selebriti

wolipop
Selasa, 17 Feb 2015 15:08 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Getty Images
Jakarta - Merah dan emas identik dengan warna Tahun Baru China. Tidak hanya bisa digunakan dalam busana, warna yang dipercaya membawa keberuntungan itu juga bisa diaplikasikan untuk make-up. Berikut ini riasan bernuansa merah dan emas yang bisa diaplikasikan untuk merayakan Imlek, yang terinspirasi dari selebriti dunia.

1. Pulasan Mata Emas & Lipstik Merah

Warna emas yang intens pada riasan mata dapat memperindah kelompak mata dan memberikan kesan tegas. Aktris January Jones memadankannya dengan lipstik merah yang membuat tampilannya lebih menawan. Carilah tekstur eyeshadow yang tidak begitu shimmery agar kerlipan glitter tidak begitu nampak yang bisa membuat penampilan terlihat heboh.

2. Riasan Gold nan Lembut

Tidak ingin tampil begitu mencolok dengan riasan bernuansa emas? Tiru make-up Katy Perry ini. Pelantun 'Roar' itu tampil bercahaya dengan semburat warna keemasan di bagain matanya. Eyeshadow emasnya itu juga diaplikasikan di garis mata bagian bawah untuk memperkuat sorot mata. Agar tampilan lebih alami, riasan ditutup pulasan lipstik nude dengan tekstur glossy.

3. Lipstik Burgundy

Lipstik bernuansa merah gelap saat ini tengah menjadi tren. Jangan ragu memadankannya dengan make-up mata bernuansa gold. Rihanna sukses mengangkat penampilannya menjadi glamour berkat lipstik warna burgundy dan ulasan eyeshadow gold bergradasi warna cokelat di kelopak matanya. Tanpa blush-on, riasan sudah sempurna. Justru bila Anda menambahkan warna di pipi, maka tampilan akan terlihat berlebihan.

4. Riasan Nuansa Bronze

Riasan emas cocok bila dipadankan dengan lipstik warna senada. Namun untuk membuat tampilan tidak begitu mencolok, pilihlah lipstik yang mengarah warna oranye. Paduan eyeshadow glitter warna emas kecokelatan atau bronzer menjadi pelengkap cantik yang membuat tampilan lebih bersinar.

5. Tampil Nyentrik dengan Riasan Mata

Rihanna kembali menjadi inspirasi riasan Imlek. Penyanyi eksentrik itu pernah tampil nyentrik dengan riasan mata merah. Bagi Anda yang berjiwa muda dan ingin tampil beda, tak ada salahnya mencoba riasan ala Rihanna tersebut. Pulasan eyeshadow merah di kelopak mata dan garis mata bawah membuat penampilan lebih menggoda. Tambahkan lipstik warna nude untuk menetralkan riasan.
(kik/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads