Liputan Khusus Veneer Gigi
Veneer Gigi Kelinci Jadi Tren di Kalangan Selebriti Indonesia
Dari sekian banyak metode untuk memperbaiki bentuk dan sususan gigi, veneer menjadi salah satu prosedur yang paling sering dipilih. Alasannya, proses pengerjaannya lebih cepat dan terbilang mudah. Bahkan metode ini pun dipilih oleh para selebriti Tanah Air, seperti Tessa Kaunang, Olla Ramlan dan Shinta Bachir.
Salah satu metode veener gigi yang mulai digandrungi adalah bunny teeth atau veneer gigi kelinci. Bunny teeth ini mulai populer karena dapat membuat senyum lebih indah dan tampak lebih muda. Seperti apa prosesnya pembuatannya?
Drg Adina Rahmayanti, SpKG mengatakan, bunny teeth dibuat dengan cara memanjangkan gigi centralis incisor atau dua gigi tengah bagian atas yang berbentuk seperti gigi kelinci. Selain itu, ukuran gigi tengah pun juga bisa diperbesar dengan menambahkan veneer pada ujung gigi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dokter lulusan kedokteran gigi Universitas Trisakti ini juga mengatakan, ada cara lain yang bisa dilakukan untuk membuat bunny teeth. Yaitu dengan mengasah gigi seri sebelah kanan dan kiri. Hal ini secara otomatis membuat gigi tengah yang berbentuk seperti gigi kelinci terlihat lebih panjang.
"Kalau memang kondisi gigi tengah sudah bagus, tinggal diasah saja gigi serinya jadi lebih pendek, baru di-veneer. Kan kelihatannya gigi kelinci jadi panjang," katanya.
Tertarik melakukan prosedur bunny teeth? Tungguh dulu. Ternyata menurut dokter yang akrab disapa drg. Adin ini tidak semua orang cocok melakukannya. Ada beberapa aspek yang harus dipertimbangkan. "Bunny teeth juga lihat bentuk muka dulu ya, tergantung pantas atau tidak pantasnya. Kadang kalau tidak pantas, justru membuat muka kelihatan aneh," lanjutnya.
Untuk itu, konsultasi sebelum melakukan perawatan ini sangatlah dianjurkan. Dengan berkonsultasi, Anda dapat memahami kondisi dan permasalahan gigi sehingga dokter pun dapat menganjurkan prosedur yang terbaik bagi perawatan gigi.
(int/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN











































