Ngeri, Hairdresser Ini Pangkas Rambut Klien dengan Samurai
Potong rambut dengan gunting merupakan teknik yang sudah biasa, namun salah satu salon di Vietnam memiliki hairdresser yang punya kemampuan unik dalam memangkas rambut. Penata rambut bernama Nguyen Hoang Hung itu mencukur rambut kliennya dengan samurai.
Menurut pria akrab disapa Hung itu, potong rambut dengan samurai memberikan hasil yang lebih baik dibanding menggunakan gunting. Hairdresser berkacamata itu mengklaim, dengan samurai maka potongan rambut menjadi lebih lembut dan hasilnya halus.
Dalam video yang tersebar, terilihat Hung mempraktekan teknik potongan rambut yang pertamakali di dunia itu. Menggunakan samurai yang panjang dan sangat tajam, dengan cekatan ia memangkas rambut dengan sangat cepat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selama berbulan-bulan, Hung telah mempraktekkan kelihaian uniknya tersebut di klien yang memiliki rambut panjang. Namun, semakin hari ia semakin berani dan menantang dirinya sendiri untuk memangkas rambut klien menjadi lebih pendek, seperti potongan bob, bahkan pixie.
Pria bertubuh sintal itu mengungkapkan, pada awalnya ia merasa takut untuk mengambil risiko. Namun, ia memberanikan diri dengan belajar memangkas rambut dengan wig. Setelah empat tahun berlatih, ia mempu menciptakan potongan rambut yang baik dengan samurai, bahkan hanya dalam beberapa menit ia bisa menyelesaikan memangkas rambut.
Hung menggunakan samurai legendaris yang disebut Wakizashi. Pedang tersebut merupakan samurai tersebut dibuat sekitar abad ke-15. Zaman dahulu kala, pedang tersebut dipakai oleh prajurit untuk melawan musuh dari jarak dekat yang digunakan untuk memenggal kepala lawan.
(kik/fer)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun











































