Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Sering Eksperimen dengan Rambut, Kylie Jenner Rilis Produk Hair Extension

wolipop
Rabu, 08 Okt 2014 17:22 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

dok. Instagram
Jakarta -

Kylie Jenner tampaknya menurunkan bakat bisnis dari kakak-kakaknya. Adik tiri Kim Kardashian paling bungsu itu kini meluncurkan produk hair extension yang menjadi debut bisnis pertamanya.

Di keluarga Kardashian, gadis 17 tahun itu tidak sepopuler kakak-kakak perempuannya, Kourtney, Kim, Khloe ataupun kakak kandungnya Kendall Jenner. Tampaknya, Kylie ingin menampilkan kemampuan lebih dari dirinya dengan memulai berbisnis.

Meski tidak sepopuler saudari-saudarinya, namun ia sering dipuji karena gaya nyentriknya. Kylie menjadi salah satu selebriti muda yang berani bereksperimen soal tatanan rambut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa kali, Kylie tampak berkesperimen dengan potongan rambut baru hingga mengganti warna rambut. Beberapa waktu lalu, Kylie tampil dengan rambut ombre hitam gradasi hijau.

Kylie sadar bahwa kemampuannya adalah di bidang rambut sehingga ia membuat produk hair extension yang diberi nama 'Kylie Hair Kouture'. Baru-baru ini, gadis yang digosipkan berpacaran dengan putra Will Smith, Jaden Smith itu telah mempromosikan label terbarunya itu lewat Instagram.

Dalam fotonya, putri dari Kris dan Bruce Jenner itu berpose dengan mengenakan hair extension sehingga rambutnya menjadi lebih panjang dan ikal. Namun, Kylie tidak memberikan informasi lebih banyak tentang produk terbarunya itu.

Ia hanya menjelaskan bahwa hair extension-nya itu bisa dibeli di Bellami Hair. Banyak yang berharap produk hair extension-nya itu bertema edgy dan tidak biasa. Misalnya saja, ekstension rambut ombre atau rambut warna lainnya yang diminati untuk kaum muda.

Sebelumnya, ketiga saudarinya Kourtney, Kim dan Khloe juga mengumumkan untuk membuat lini produk penataan rambut. Kylie tampaknya tidak berminat bergabung dengan mereka dan ingin mandiri dengan memulai bisnis sendiri.

(kik/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads