Langkah-langkah Keramas yang Tepat untuk Cegah Kerusakan Rambut
Keramas tidak hanya untuk membersihkan rambut dan kulit kepala dari debu dan minyak. Keramas merupakan langkah awal dan paling penting dalam perawatan rambut. Namun, bila Anda keliru dalam proses keramas, maka rambut bisa rusak, kering, ketombe dan rontok. Ini langkah-langkah keramas yang tepat.
1. Basahi Rambut dengan Air Secara Merata
Basahi rambut hingga seluruh bagiannya terkena air sebelum menerapkan shampo. Air membuat bahan kimia yang ada pada shampo tidak langsung terserap oleh rambut.
2. Shampo
Ambil shampo secukupnya untuk membersihkan rambut. Hindari penggunaan shampo yang terlalu banyak karena akan membuat rambut menjadi kering setelah keramas. Pilih shampo yang sesuai dengan permasalahan kulit. Ketika kulit kepala berketombe, pilih shampo yang berbahan mint yang mampu mengatasi masalah tersebut. Jika rambut kering, gunakan shampo yang mengandung minyak alami dari buah-buahan seperti alpukat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Oleskan shampo pada rambut sambil memberi pijatan secara lembut dengan jari Anda. Fungsinya tidak hanya menghilangkan kotoran dan minyak di kulit kepala, juga dapat melancarkan peredaran darah pada kulit kepala yang dapat merangsang pertumbuhan rambut. Kemudian bilas shampo di rambut hingga bersih, agar kandungan kimia tidak menempel pada rambut dan kulit kepala yang dapat mengakibatkan ketombe, rambut kering, bahkan rontok.
4. Ulangi Pakai Shampo
Jika rambut Anda sangat kotor, kembali terapkan shampo, namun dengan takaran shampo yang lebih sedikit. Cara mengetahui rambut Anda kotor adalah, saat memberikan shampo pertama kali jika tidak terlalu berbusa maka rambut Anda sangat berminyak dan kotor.
5. Kondisioner
Terapkan kondisioner hanya pada ujung rambut saja dan diamkan tiga sampai lima menit, lalu bilas rambut. Hindari menggunakan kondisioner hingga kulit kepala. Kondisioner bisa menyebabkan kulit kepala berketombe.
6. Cara Keringkan Rambut
Ambil handuk, lalu tekan-tekan rambut pada handuk. Jangan menggosoknya, karena gesekan akan membuat rambut rontok.
7. Cara Menyisir Rambut
Hindari menyisir rambut saat rambut sedang basah, karena pada saat itu, rambut masih sangat rapuh. Jika sudah setengah kering, sisir rambut dengan sisir bergigi jarang, untuk menghindari kerontokan.
8. Aturan Blow Dry
Sebaiknya hindari mengeringkan rambut dengan alat pengering rambut (hairdryer) karena bisa membuat rambut menjadi kering. Jika Anda harus melakukan blow dry, pastikan Anda melakukannya secara hati-hati. Rambut jangan ditarik terlalu keras dengan sisir blow.
(kik/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































