Pria Syok Tiba-tiba 'Nikahi' Mantan yang Baru Diputuskannya, Ternyata...
Seorang pria berusia 42 tahun asal Texas tak menyangka akan menerima 'kejutan' dari mantan tunangannya, hanya beberapa hari setelah hubungan mereka kandas. Tanpa pernah mengikuti upacara pernikahan atau memberi persetujuan, dia tiba-tiba dinyatakan sah menikah dengan wanita yang baru saja diputuskan itu.
Melansir New York Post, kejadian ini bermula ketika Kristin Marie Spearman, 36 tahun, mengirimkan sebuah tas hadiah dari Bath & Body Works ke rumah sang mantan. Di dalamnya bukan hanya berisi produk-produk perawatan tubuh, tetapi juga salinan sertifikat pernikahan yang telah dilegalisasi, lengkap dengan foto dirinya tengah memegang dokumen tersebut.
Menurut laporan Fox 44, keduanya sempat mengajukan surat izin menikah pada 2 Juni di kantor catatan sipil. Namun sebelum sempat menikah secara resmi, hubungan mereka berakhir karena sang pria menyatakan tidak ingin melanjutkan hubungan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ternyata, Spearman bertindak di luar dugaan. Ia disebut diam-diam meminta seorang pendeta untuk mengesahkan pernikahan, meski pasangannya tak hadir dan tidak mengetahui apapun soal upacara tersebut.
"Selama 23 tahun saya bekerja, belum pernah saya dengar ada orang yang bisa menikah dengan seseorang yang tidak hadir dalam upacara," ujar Kepala Polisi Beverly Hills, Kory Martin.
Setelah mendapatkan dokumen yang ditandatangani oleh pendeta, Spearman langsung mendaftarkan sertifikat itu ke kantor pemerintah setempat. Sang mantan baru menyadari ada yang tidak beres saat sertifikat nikah itu tiba di rumah, padahal mereka sudah resmi putus.
Kini, pria tersebut harus melalui proses hukum untuk membatalkan pernikahan palsu ini. Ia juga mengkhawatirkan dampaknya terhadap keamanan pribadi dan harta miliknya. Kristin Spearman sendiri sudah ditangkap dan didakwa dengan tuduhan penguntitan (stalking) tingkat tiga, sebuah tindak pidana berat, dan kini ditahan di Penjara McLennan County.
(vio/vio)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak Aries 2026: Karier Melesat, Nama Jadi Perbincangan
Ramalan Zodiak Cinta 6 Januari: Cancer Lagi Rindu, Libra Waspada Orang Ketiga
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya











































