Kisah Cinta Gadis Kembar Dempet Dua Kepala, Kini Dinikahi Mantan Tentara
Perjalanan cinta kembar dempet Abby dan Brittany Hensel mencuri atensi. Kini baru terungkap, salah satu si kembar Abby Hensel dinikahi mantan tentara.
Abby Hensel menikah dengan seorang veteran Angkatan Darat AS bernama Josh Bowling dalam sebuah upacara pernikahan pada 2021. Pernikahan tersebut baru terungkap berdasarkan catatan publik yang diperoleh oleh Today.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut TODAY, Abby dan Brittany Hensel telah membagikan foto-foto pernikahan di media sosial. Pasangan itu tinggal di Minnesota, tempat kelahiran Hensels, dan tempat mereka bekerja sebagai guru kelas lima.
Josh Bowling, suami Abby, merupakan seorang perawat dan mantan tentara. Hubungan Abby dengan Josh, tidak terungkap ke publik karena si kembar memilih menjaga kehidupan pribadi mereka setelah viral usai tampil di acara TLC semasa mereka kecil dan remaja.
Abby dan Brittany Hensel menjadi terkenal pada usia enam tahun ketika mereka muncul dalam sebuah episode acara Oprah Winfrey pada 1996. Kedua wanita 34 tahun itu menyatu di bagian tubuh bagian atas, dengan masing-masing mengendalikan satu sisi tubuh mereka.
Abby dan Brittany Hensel Foto: Dok. Facebook |
Dari pinggang ke bawah, semua organ mereka, termasuk usus, kandung kemih, dan organ reproduksi, menjadi satu. Meskipun demikian, kakak adik kembar dempet ini tetap berusaha menjalani hidup senormal mungkin. Mereka belajar mengemudi, lulus SMA, dan sekarang, menikah.
Dalam unggahan di media sosial, Josh Bowling menampilkan kebersamaannya dengan Abby dan Brittany Hensel setelah mereka menikah. Ketiganya tampak melakukan pendakian alam, makan es krim dan bermain salju.
Unggahan di media sosial juga memperlihatkan momen pernikahan Abby Hensel dan Josh Bowling. Tampak dalam foto Abby dan Brittany mengenakan gaun pengantin putih, berdiri berdampingan dan bergandengan tangan dengan Josh, yang mengenakan setelan abu-abu.
Dalam sebuah wawancara saat mereka remaja, Abby dan Brittany pernah mengungkapkan keinginan untuk menjadi seorang ibu.
"Yeah, kita akan menjadi ibu," kata Brittany. "Kita belum memikirkan bagaimana menjadi itu akan berjalan. Tapi kita baru berusia 16 tahun - kita tidak perlu memikirkan itu sekarang," ujarnya lagi.
Orang tua Abby dan Brittany, Patty dan Mike, dilaporkan tidak pernah mempertimbangkan untuk memisahkan si kembar. Keduanya takut bahwa mereka akan meninggal atau menjadi cacat parah jika percobaan tersebut dilakukan. Sebaliknya, orangtua Abby dan Brittany mendorong si kembar untuk mengembangkan pikiran mereka sendiri.
(eny/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
Ramalan Zodiak Cinta 5 Januari: Leo Introspeksi Diri, Scorpio Bicara dari Hati
Bikin Baper! Aksi Lamar Kekasih di Waterfront Danau Toba Ini Viral
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































