Liputan Khusus Pria Korban Cinta 'Palsu'
Ciri-ciri Wanita Hanya Memanfaatkan Pria, Tak Tulus Cinta Hanya Ingin Materi
Dalam menjalin sebuah hubungan tentu kamu ingin hidup bahagia dan bisa saling berbagi satu sama lain. Namun ketika pasangan tidak tulus ketika mencintaimu, tentunya kamu akan sakit hati. Seperti apa ciri-ciri wanita hanya memanfaatkan pria?
Seperti kisah viral wanita bernama Dhea Regista. Dhea dituduh menipu dan menguras harta pacarnya, sementara dia juga pacaran dengan pria lain yang dicintainya.
Dhea pun dijuluki gold digger oleh warganet karena aksinya tersebut. Gold digger adalah pria atau wanita yang mencintai seseorang hanya karena uang atau yang lebih dikenal dengan wanita mata duitan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Psikolog Meity Arianty, STP., M.Psi biasanya sisi materialistis pria atau wanita (pelaku gold digger) timbul karena pihak pria atau wanita 'membuka' peluang.
"Pelaku tidak berniat awalnya. Namun terjadi begitu saja, biasanya karena alasan "sayang atau cinta" pria atau wanita itu ingin menyenangkan pasangan. Sehingga menawarkan membelikan sesuatu sebagai tanda perhatian atau rasa sayang," ungkap Mei kepada Wolipop, Jumat (27/8/2021).
Ketika pasangan tersebut terus menerus memberikan sesuatu barang atau menuruti permintaan, semakin lama pelaku gold digger merasa ketergantungan secara materi dan nyaman.
Apa saja ciri-ciri wanita yang hanya memanfaatkan pria? Berikut penjelasannya menurut Meity yang juga bisa berlaku untuk tanda pria memanfaatkan wanita:
1. Apakah dia lebih fokus ke dirinya saja secara berlebihan, egois atau narsistis.
2. Dia cenderung memanfaatkan kelemahan pasangannya.
3. Suka belanja atau ke mall dan saat bayar ada aja alasannya agar tidak membayar.
4. Sering membahas masalah uang atau segala sesuatu dinilai dengan uang. Namun ia sendiri sebenarnya malas bekerja namun pengen uang atau materi dengan instant.
5. Biasanya kikir atau pelit.
6. Pelaku biasanya suka kepo tentang keuangan pasangannya.
7. Jika keluar makan atau nonton selalu ingin dibayarin.
8. Bersikap manis dan mesra jika menginginkan suatu barang.
9. Banyak maunya yang harus dituruti.
Nah, jika pasangan kamu memiliki ciri-ciri wanita yang hanya memanfaatkan pria seperti itu ada baiknya kamu segera menyadari jika dia tidak tulus ketika mencintaiamu. Cobalah berbicara baik-baik dengan pasangan kamu.
"Untuk menghentikan perilaku tersebut harus ada kesadaran pria atau wanita yang menjadi (korban), untuk dapat membedakan mana yang tulus mencintainya dan mana yang matre atau hanya ingin materinya semata," kata Mei.
(gaf/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Ramalan Zodiak Cinta 4 Januari: Gemini Menggebu-gebu, Libra Jangan Egois
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
Ramalan Zodiak Cinta 3 Januari: Taurus Lebih Hangat, Gemini Harmonis
Tipe-tipe Zodiak Saat Musim Hujan, Kamu Tim Rebahan atau Tetap Aktif?
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab











































