Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Pesta Khusus Jomblo

Pergi ke Pesta Khusus Jomblo Saat Valentine, Adakah Manfaatnya?

Intan Kemala Sari - wolipop
Jumat, 12 Feb 2016 15:45 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Thinkstock
Jakarta - Hubungan yang kandas di tengah jalan atau tak kunjung memiliki pendamping adalah permasalahan asmara yang kerap menghampiri banyak orang. Tak heran sebagian dari mereka berusaha melakukan berbagai aktivitas sebagai alternatif dalam menyikapi permasalahannya.

Salah satu kegiatan yang dilakukan misalnya bergabung dengan klub pecinta buku, mengikuti kelas pengembangan diri, hingga sesekali menghadiri pesta atau acara yang memang dikhususkan untuk para lajang. Acara serupa sudah diadakan di berbagai negara, misalnya saja di Amerika yang terkenal dengan Single Awareness Day, di Korea dengan Black Day, dan China dengan Single Day.

Perayaan ini biasanya diisi dengan berbagai kegiatan seperti berkumpul atau makan bersama, berbagi cerita, berinteraksi dengan orang baru, hingga bertukar hadiah ke sesama para lajang. Dijelaskan oleh psikolog Ayoe Sutomo, 'pesta' khusus jomblo ini ternyata memiliki  manfaat tersendiri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tentunya ketika kita berkumpul dengan teman-teman dan mengobrol pasti ada manfaatnya. Ketika kita bertemu orang baru misalnya, bisa menambah relasi, memperluas pergaulan, dan bertemu dengan orang yang memiliki minat yang sama," tutur psikolog lulusan Universitas Tarumanagara ini saat dihubungi Wolipop, Kamis (11/2/2016).

Baca juga: 50 Tas dan Sepatu Favorit Selebriti 

Tak hanya itu saja, manfaat ain yang bisa diperoleh adalah ketika bertemu dengan orang yang memiliki situasi dan kondisi percintaan yang sama dengan yang dialami diri sendiri. Sehingga seolah ada kesamaan dan timbul perasaan saling memahami atas masalah masing-masing.

"Kalau kumpul dengan teman-teman dekat yang sudah lama dikenal dan sering main bareng, tanpa disadari ikatan emosi jadi terbentuk. Ajang cerita atau curhat berbagi perasaan itu lebih mudah dilakukan kalau seseorang sudah merasa akrab dan dekat dengan orang lain," lanjut psikolog yang berpraktik di sebuah klinik di Cikarang itu.

Ayoe menambahkan, perayaan ini juga bisa memberikan efek positif terhadap diri sendiri. Dengan bertemu teman baru serta relasi baru, siapa tahu kemungkinan untuk mendapatkan pasangan kembali akan terbuka lebar. Bisa saja, Anda yang tadinya single bisa bertemu kenalan dan kesempatan menjalin hubungan asmara lagi semakin mudah. (itn/itn)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads