Viral Rumah Serba Emas Bak Istana Kerajaan, Saingan Sisca Kohl?
Media sosial TikTok memang selalu mempopulerkan hal-hal menarik setiap harinya. Belakangan ini yang juga sempat viral adalah video sebuah rumah serba emas yang tampak seperti istana. Tak kalah dari rumah Sisca Kohl, rumah yang satu ini juga terlihat megah dan luas.
Video rumah viral itu pertama kali dibagikan oleh pemilik akun TikTok @anakbundaisma. Dalam video berdurasi singkat itu terlihat bahwa rumah mewah tersebut didominasi oleh warna emas. Mulai dari sofa, lampu, hingga dindingnya pun bernuansa emas.
Hingga saat ini videonya itu telah ditayangkan sebanyak 1,4 juta kali. Tak sedikit netizen yang terlihat menyoroti rumah tersebut. Mereka lalu memberikan beragam pendapatnya di kolom komentar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@anakbundaismamau ala ala gitu
♬ original sound - xxtristanxo
"Bye Sisca Kohl. Gua sama Eja ae," komentar salah seorang netizen.
"Estetik kerajaan Roman anjas," tambah netizen lain.
"TURUN TANGGA BERASA PRINCESS," tulis komentar lain.
"Pasti sodaranya Sisca Kohl," tulis salah satu komentar.
"Rumahnya seperti kerajaan," komentar netizen lainnya.
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sendiri sudah mengonfirmasi melalui DM Instagram kepada pemilik akun @ryanrza pada 22 Juni 2021. Kepada Wolipop, pria bernama Ryan Rezza Mahendra Syam itu mengaku bahwa rumah mewah tersebut dimiliki oleh orangtuanya. Untuk konsep dari rumahnya pun memang orangtuanya sendiri yang memilih.
"Iya, konsepnya sengaja dibuat begitu, emang orang tua, terutama ayah suka sama ukiran relief begitu," terang Rezza.
Rezza menerangkan bahwa rumahnya yang berlokasi di Lubuklinggau, Sumatera Selatan itu terdiri dari dua tingkat. Rumah tersebut juga dilengkapi dengan sebuah kolam renang di dalamnya. Jika ditotal, luas rumahnya itu sekitar 9.700 meter persegi.
"Rumahnya 2 tingkat, untuk luas rumahnya doang 14 x 26, kalo include garasi sama kolam renang 28 x 32 kalo udah ditotal sama halamannya 9700m2," terangnya.
Menurut penuturan Rezza, hampir semua bagian rumahnya itu memang didominasi oleh warna emas, termasuk kamar orangtuanya. Yang berbeda hanyalah kamar anak-anaknya saja, karena orangtuanya membebaskan anaknya untuk memilih sendiri tema dan warna untuk kamar pribadinya.
(vio/vio)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Japandi Tak Sekadar Tren Interior, Kini Hadir Lewat Perangkat Rumah Tangga
Mau Mencuci Hijab Pakai Mesin Cuci? Simak 5 Tips Ini Biar Tetap Awet
5 Cara Sustainable Living yang Mudah Diterapkan di Rumah
4 Rekomendasi Elektronik Rumah untuk Upgrade di Awal Tahun 2026
Tanpa Disadari 5 Kesalahan Ini Bisa Bikin Kulkas Boros Listrik
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari











































