Mel Ahyar Tawarkan Alternatif Baju Lebaran Selain Busana Warna Putih
Silmia Putri - wolipop
Jumat, 25 Mei 2018 11:16 WIB
Jakarta
-
Lebaran yang melambangkan kesucian selalu identik dengan busana berwarna putih. Banyak muslimah membeli baju bernuansa putih untuk hari Lebaran saja.
Mengikuti tren tersebut, banyak desainer fashion yang mengeluarkan koleksi khusus bernuansa putih untuk Lebaran. Namun, berbeda dengan desainer Mel Ahyar.
Tahun ini, Mel Ahyar lewat label fashion Happa, mengeluarkan koleksi bernama Tapak Rentak. Koleksi Tapak Rentak terdiri dari rangkaian warna solid seperti merah, kuning, abu-abu hingga hijau.
Koleksi Lebaran Happa ini membawa empat suku berbeda dari Makassar. Yakni suku Bugis, Makassar, Mandar, serta Toraja. Beragam jenis tenun seperti pakduredure hingga tenun toraja diharmonisasikan dalam satu tampilan.
Baca Juga: Gamis Seperti Ini Jadi Tren Baju Lebaran 2018 di Tanah Abang
Mel Ahyar rupanya punya alasan tersendiri mengapa ia tak memilih putih pada koleksi lebarannya. Selain warna dan etnik menjadi jantung utama koleksi Mel Ahyar, ia pun ingin membidik pasar millennial yang suka mix and match.
"Generasi millennial itu aku perhatiin lebih senang dengan warna gitu. Jadi nggak yang Lebaran banget gitu," ungkap Mel Ahyar pada peluncuran koleksi Lebaran di La Moda, Plaza Indonesia, Kamis (24/5/2018).
Lebih lanjut ia beranggapan millenial termasuk generasi yang mudah bosan dan suka beragam tampilan gaya. Untuk itu koleksi Tapak Rentak yang penuh dengan potongan unik dan A-simetris dianggap sesuai dengan harapan tersebut.
Baca Juga: Lebaran 2018, Ini Mukena yang Banyak Dicari di Tanah Abang dan Thamrin City
"Generasi millenial kan nggak bisa memakai baju yang sama beberapa kali. Jadi harus tampil fresh. Nah, koleksi ini bisa dipakai nggak hanya untuk Lebaran saja. Jadi lebih bermanfaat juga untuk ke depannya," tuturnya.
Alasan Mel Ahyar ini cocok untuk para muslimah yang tidak ingin membeli baju khusus Lebaran yang hanya bisa dipakai satu kali. Meskipun bukan baju putih, jika bisa dipakai berkali-kali dengan gaya berbeda, kenapa tidak? (sil/hst)
Mengikuti tren tersebut, banyak desainer fashion yang mengeluarkan koleksi khusus bernuansa putih untuk Lebaran. Namun, berbeda dengan desainer Mel Ahyar.
Tahun ini, Mel Ahyar lewat label fashion Happa, mengeluarkan koleksi bernama Tapak Rentak. Koleksi Tapak Rentak terdiri dari rangkaian warna solid seperti merah, kuning, abu-abu hingga hijau.
Koleksi Happa dari Mel Ahyar. Foto: Silmia Putri/Wolipop |
Koleksi Lebaran Happa ini membawa empat suku berbeda dari Makassar. Yakni suku Bugis, Makassar, Mandar, serta Toraja. Beragam jenis tenun seperti pakduredure hingga tenun toraja diharmonisasikan dalam satu tampilan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mel Ahyar rupanya punya alasan tersendiri mengapa ia tak memilih putih pada koleksi lebarannya. Selain warna dan etnik menjadi jantung utama koleksi Mel Ahyar, ia pun ingin membidik pasar millennial yang suka mix and match.
"Generasi millennial itu aku perhatiin lebih senang dengan warna gitu. Jadi nggak yang Lebaran banget gitu," ungkap Mel Ahyar pada peluncuran koleksi Lebaran di La Moda, Plaza Indonesia, Kamis (24/5/2018).
Lebih lanjut ia beranggapan millenial termasuk generasi yang mudah bosan dan suka beragam tampilan gaya. Untuk itu koleksi Tapak Rentak yang penuh dengan potongan unik dan A-simetris dianggap sesuai dengan harapan tersebut.
Baca Juga: Lebaran 2018, Ini Mukena yang Banyak Dicari di Tanah Abang dan Thamrin City
"Generasi millenial kan nggak bisa memakai baju yang sama beberapa kali. Jadi harus tampil fresh. Nah, koleksi ini bisa dipakai nggak hanya untuk Lebaran saja. Jadi lebih bermanfaat juga untuk ke depannya," tuturnya.
Alasan Mel Ahyar ini cocok untuk para muslimah yang tidak ingin membeli baju khusus Lebaran yang hanya bisa dipakai satu kali. Meskipun bukan baju putih, jika bisa dipakai berkali-kali dengan gaya berbeda, kenapa tidak? (sil/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Most Popular
1
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
2
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
3
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
4
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
MOST COMMENTED












































Koleksi Happa dari Mel Ahyar. Foto: Silmia Putri/Wolipop