Kenalan dengan Arooba Faridi, Hijabers Insinyur Dirgantara Termuda Pakistan
Sosok Arooba Faridi sedang menjadi perhatian publik di Pakistan. Pasalnya ia telah membuat dobrakan karena berhasil menjadi insinyur dirgantara wanita Muslim termuda.
Dikutip dari Daily Pakistan, Arooba berambisi untuk melayani negaranya, Pakistan. Arooba telah membuktikan keberaniannya di bidang yang umumnya didominasi oleh kaum pria.
Insinyur dirgantara merupakan profesi yang mempunyai kompetensi terintegrasi beberapa disiplin ilmu dan praktik teknologi untuk rancang bangun, operasi dan perawatan pesawat terbang dan sistem pendukungnya. Arooba kini sudah mencapai titik yang dia impikan selama ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot. |
Wanita berhijab ini juga memiliki lisensi pemeliharaan pesawat internasional. Dan mengantongi izin lisensi kategori dasar maksimum dari European Aviation Safety Agency (EASA), mendapatkan Lisensi Pemeliharaan Pesawat Internasional.
Dia memulai perjalanannya sebagai insinyur dirgantara atau teknisi pesawat di pesawat kategori bawah (Aeroplane Piston). Arooba kemudian mendaftarkan dirinya mengikuti ujian EASA ke-66 untuk ujian modular lisensi pesawat.
Setelah empat tahun bekerja keras, ia mulai bekerja menangani pesawat kategori atas (Aeroplane Turbine). Arooba Faridi menyelesaikan pengalamannya selama dua setengah tahun yang diperlukan untuk mendapatkan lisensi EASA dasar.
"Kami (penerbang) memiliki kapasitas untuk mencapai sesuatu yang tidak mungkin terjadi," tulisnya di akun Instagram pribadinya @sierra_alpha_foxtrot saat menerima lisensi tersebut.
Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot. |
Kini Arooba Faridi adalah seorang insinyur pesawat yang telah diakui. Pengguna media sosial telah memberikan pujian kepadanya karena telah menyandang predikat sebagai insinyur dirgantara termuda di Pakistan.
"Masha Allah selamat untuk kamu," ucap akun @its_me_sabii.
"Teruslah bergerak maju," ujar akun @sarimatque.
"Masha Allah selamat Arooba, aku bangga kepadamu," puji akun @raja.ahsan.khan.
Di akun Instagramnya, ia juga memberikan semangat bagi para wanita muslimah lainnya agar jangan takut untuk mewujudkan mimpinya.
"Jangan biarkan orang lain membunuh impian kamu," tulisnya.
Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot. |
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Kisah Wanita Dulu Kelaparan, Kini Pemilik 36 Agensi Model di Indonesia
Intimate Interview
Kisah Wanita Sarjana Peternakan Sukses Bangun Brand Busana dan Hijab Anak
Miss Universe Indonesia 2025
Profil Mahasiswi Kedokteran UI, Finalis Berhijab di Miss Universe Indonesia
Intimate Interview
Hijabers Ini Raup Omzet Ratusan Juta dari Bisnis Daster, Awalnya Jual Pulsa
Hijab Hunt
Kisah Inspiratif Nabila, Alumni Hijab Hunt Kini Jadi Desainer Modest Fashion
6 Fakta Ibu Negara Venezuela Cilia Flores yang Ditangkap Presiden Trump
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar












































Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot.
Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot.
Sosok hijabers Aroba Daridi, menjadi insinyur dirgantara muslimah termuda di Pakistan. Foto: Dok. Instagram @sierra_alpha_foxrot.