ADVERTISEMENT

Mengenal Coronasomnia, Gangguan Tidur Akibat Pandemi COVID-19

Hestianingsih - wolipop Rabu, 21 Jul 2021 14:00 WIB
ilustrasi insomnia Foto: ilustrasi/thinkstock
Jakarta -

Pandemi virus Corona telah mengubah kebiasaan banyak orang dalam berkegiatan maupun berperilaku. Tak ayal, perubahan drastis yang sudah berlangsung selama hampir dua tahun ini, juga memengaruhi mental.

Kasus COVID-19 yang tak juga menunjukkan tanda-randa mereda tak hanya menyerang fisik tapi juga psikis. Salah satu dampaknya adalah membuat orang susah tidur.

Selama pandemi COVID-19, sejumlah studi seperti dilansir Sleep Foundation mencatat adanya peningkatan kasus insomnia dan gangguan kesehatan mental. Sebelum pandemi, sekitar 24 persen orang mengalami insomnia, namun setelah pandemi melanda meningkat jadi 40 persen.

Di saat yang sama, penelitian juga menunjukkan empat dari sepuluh orang dilaporkan menunjukkan setidaknya satu gejala gangguan mental selama pandemi virus Corona. Jika dibandingkan dengan tahun 2019, jumlah orang dengan gejala kecemasan naik hingga tiga kali lipat, dan depresi naik empat kali lipat.

Gangguan tidur di masa pandemi virus Corona ini disebut dengan istilah coronasomnia. Ditandai dengan meningkatnya kesulitan tidur nyenyak dan sering kali diikuti kecemasan, depresi juga stres.

Gejala coronasomnia dan insomnia sebenarnya tidak jauh berbeda. Namun coronasomnia erat kaitannya pada individu yang sulit tidur atau tidak bisa tidur terlelap di malam hari, dan gangguan tersebut baru muncul selama pandemi COVID-19 dan bisa semakin intens.

9 Makanan yang Membuat Ngantuk, Cocok Buat yang Sulit Tidur!Foto: iStock

Seperti Apa Gejala Coronasomnia?

Dokter yang khusus menangani masalah gangguan tidur Dr. Abhinav Singh menjelaskan gejala seseorang mengalami coronasomnia. Ini beberapa di antaranya:

- Sulit tertidur atau tetap tidur nyenyak. Dalam beberapa jam sekali bisa terbangun dan tidak dapat kembali tidur.

- Stres yang meningkat.

- Peningkatan gejala kecemasan dan depresi.

- Jadwal tidur sering terlambat dari kebiasaan sebelumnya.

- Gejala kekurangan tidur: lebih banyak tidur di siang hari, sulit konsentrasi dan fokus, mood jelek seharian.

ilustrasi insomniaIlustrasi insomnia. Foto: ilustrasi/thinkstock

Penyebab Coronasomnia

Dr. Abhinav Singh menyebut ada beberapa penyebab coronasomnia paling umum. Penyebab paling utama karena stres akibat keadaan yang serba tak menentu.

Rutinitas harian yang tak lagi sama dari tahun-tahun sebelumnya juga disebut jadi pemicu timbulnya coronasomnia. Seperti diketahui, banyak negara memberlakukan lockdown, dan di Indonesia sendiri dikenal dengan istilah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat.

Pembatasan tersebut membuat orang tidak bisa lagi menjalankan aktivitas seperti biasanya. Misalnya melakukan hobi, bersosialisasi di sebuah acara, kumpul bareng teman, makan di restoran atau sekadar jalan-jalan.

Kehilangan aktivitas yang disukai membuat seseorang merasa kehidupan sosialnya terisolasi dan berdampak pada kesehatan mental. Selain itu berbagai kegiatan yang setiap harinya dilakukan sebelum pandemi sedikit banyak membantu menyeimbangkan ritme sirkadian, atau siklus biologis tubuh kapan harus bangun-tidur.

Namun setelah pandemi COVID-19, rutinitas itu tergantikan dengan hanya berada di rumah dengan ruang gerak terbatas. Bagi sejumlah orang, perubahan ini berkontribusi pada terjadinya fase awal insomnia.

Penyebab ketiga timbulnya coronasomnia adalah paparan berita tentang COVID-19 di berbagai media. Mulai dari media massa, grup chat online juga media sosial. Belum lagi berita atau kabar hoax yang banyak beredar.

Berita yang menyoroti lonjakan kasus virus Corona, jumlah pasien meninggal, penuhnya IGD di rumah sakit, keterbatasan tabung oksigen hingga pemakaman pasien COVID-19 yang selalu bertambah bisa membuat mental seseorang terganggu. Terlebih lagi karena hanya bisa diam di rumah, orang-orang pun menghabiskan waktu dengan gadget mereka sehingga mau tidak mau terpapar berita tentang virus Corona.

Solusi Mengatasi Coronasomnia

Pada kondisi tertentu, sebagian orang mungkin membutuhkan bantuan profesional atau dokter spesialis, untuk mengatasi coronasomnia yang dideritanya. Namun coronasomnia bisa dicegah dengan melakukan berbagai rutinitas berikut:

- Jaga kebersihan sebelum tidur dengan cuci muka, merawat diri dan sikat gigi disertai flossing. Ketika tubuh sudah bersih maka juga jadi lebih siap istirahat.

- Hindari tidur siang terlalu lama. Idealnya tidur siang cukup 20-30 menit. Lebih dari itu akan membuat kamu semakin sulit tidur di malam harinya.

- Bersihkan dan rapikan kamar sebelum tidur. Ganti sprei dan sarung bantal dengan yang bersih serta harum, matikan lampu dan jaga suasana tetap tenang. Kondisi seperti ini akan membantu kamu lebih mudah tidur.

- Batasi konsumsi kafein seperti kopi, teh dan cokelat. Usahakan mengonsumsi minuman berkafein enam jam sebelum waktu tidur dan jangan lebih dari 10 cangkir kopi dalam seminggu. Selain itu santap makan malam lebih awal dan perbanyak camilan seperti kacang-kacangan, susu atau jus ceri.

(hst/hst)