Jakarta - Mengenakan busana dengan padanan hitam sudah jadi tren yang biasa. Namun beranikah Anda menggunakan warna selain hitam dari atas sampai bawah? Jika begitu, Anda bisa mencoba paduan serba putih yang bisa memberi tampilan clean, minimalis, dan modern. Yuk, simak bagaimana cara seleb mengenakan tren ini, dari mulai Angelina Jolie sampai Miranda Kerr:
Miranda Kerr tampil fresh dengan padanan serba putih untuk menghadiri peluncuran ShopStyle NYC beberapa hari lalu. Model 30 tahun itu memamerkan sedikit perutnya dengan crop top dan memadukan bersama rok pensil bertekstur yang memberi kesan modern untuk tampilan ini. Pulasan liptik merah serta tatanan rambut bergelombang alami menyempurnakan tampilan Miranda.
Angelina Jolie menampilkan gaya wanita perkotaan yang dinamis dengan setelan bergaya maskulin. Kamisol putih dipadukannya bersama blazer dan celana pipa agar tidak terlalu formal. Sepatu bernuansa nude, kacamata aviator hitam dan tote bag ukuran besar membuatnya jadi lebih stylish.
Model cantik asal Rusia, Irina Shayk tampil elegan dengan dress peplum yang memiliki potongan rendah di bagian dada. Sepasang pump shoes merah dari Prada membuat gayanya kali ini jadi lebih seksi dan sophisticated.
Amanda Seyfried memberi inspirasi tampilan yang kasual dengan busana serba putih. Dress putih dengan tekstur di bagian dada dari Stella McCartney membuat penampilannya terlihat chic meskipun tampil minimalis. Iapun memberi warna pada outfit tersebut dengan sepatu pump abu-abu dan memilih warna marun untuk lipstiknya agar tidak terkesan pucat.
Inspirasi berikutnya datang dari fashionista sosialita, Olivia Palermo. Blouse lace dengan kerah ditumpuk di atas dress sifon putih, yang menghasilkan tampilan feminin dan chic. Sepatu nude, aksesori dan clutch box emas menyempurnakan penampilannya.
Laura Whitmore tak ragu memakai nuansa putih, dari mulai pakaian, outer hingga sepatunya. Namun hasilnya, ia terlihat stylish dan memukau dalam padanan bergaya minimalis tersebut. Ia mengenakan gaun dengan flare yang cantik dari Alice McCall, dan menambahkan coat yang memberi kesan modern. Sepatu T-bar dari Sophia Webster melengkapi penampilan presenter MTV itu.
Sophisticated dan stylish, dua kata tersebut menggambarkan penampilan aktris, Gemma Arterton. Gaun putih pas badan dan stiletto hitam yang klasik membuat ia tampil anggun. Namun ia memberi sentuhan modern dengan membawa tas tangan yang didominasi warna putih, hitam dan merah.
Sarah Hyland terlihat manis dengan dress A-line yang memiliki detail cut-out di bagian belakang. Aktris serial 'Modern Family' itu memadukannya bersama open-toe stiletto warna hitam berpita. Ia menjaga tampilannya tetap minimalis tanpa mengenakan banyak aksesori. Namun tatanan rambut kepang dan makeup glowing memberi tampilan feminin yang membuat Sarah terlihat cantik dan muda.
Khloe Kardashian tampil seksi dengan gaun bodycon nuansa putih. Bintang realiti TV itu tampak percaya diri dan bersinar meski memiliki tubuh curvy. Beberapa aksesori seperti gelang dan cincin perak serta sepatu ankle strap yang serasi menyempurnakan penampilannya.
Emma Stone memberi inspirasi Anda untuk tampil kasual namun tetap stylish saat berkencan. Ia mengenakan atasan berkerah yang dipadukan bersama rok berkancing dari Dolce & Gabbana. Strappy heels kehijauan dari Brian Atwood serta pulasan lipstik merah, menyuntikkan warna segar dalam paduan putih tersebut.
(Alissa Safiera / als)