Foto: Pesona Cut Tari yang Tak Menua di Usia 40 Tahun
Kiki Oktaviani - wolipop
Selasa, 26 Jun 2018 12:06 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Di usia 40 tahun, kecantikan Cut Tari tak memudar. Penampilannya tetap awet muda meski usianya sudah tak muda lagi. Inilah pesona Cut Tari yang tak menua.
Pesona Cut Tari tak memudar di usia 40 tahun. Tak ada perubahan wajah yang signigfikan sejak ia pertam kali muncul di industri hiburan. Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Meski kini Cut Tari sudah jarang tampil di layar kaca, namun ia tetap aktif di media sosial. Netizen pun kerap memuji kecantikan Cut Tari yang tak berubah dari dulu.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Wanita yang pernah menjadi presenter Insert itu mengaku tidak suka merawat tubuhnya di salon. Ia memilih untuk perawatan tubuh di rumah dengan memanggil terapis kecantikan.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Perawatan andalan ibu dari Sidney Azkassyah Yusuf itu adalah pijat dan lulur. Tak heran jika Tari memiliki kulit bersih dan bersinar.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Tari juga mengaku bahwa ia minum banyak air putih. Ia merasakan sendiri manfaatnya dengan banyak minum air putih kulitnya jadi tetap lembab.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Selain punya kulit yang flawless, Cut Tari juga memikat dari bentuk tubuhnya yang tetap ramping.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Padahal ia tak pernah diet. Ia mengaku makan apa saja tanpa dibatasi, tapi makannya dalam porsi sedikit.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Bobotnya yang tetap stabil diakuinya bisa jadi karena faktor genetik.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)
Cut Tari bahkan tidak melakukan olahraga. Dulu sebelum punya anak dia sering nge-gym, namun ketika sudah punya anak, Cut Tari sibuk dengan kebutuhan putrinya dari pernikahannya dengan mantan suaminya Johannes Yusuf Subrata.Β Foto: dok. Instagram (cuttaryofficial)