Setelah Kepergok Mesra di Roma, Zoe Kravitz Tiru Gaya Harry Styles
Zoe Kravitz akhirnya muncul di depan publik setelah kabar hubungannya dengan Harry Styles mencuat. Penampilan terbarunya bahkan ikut mengisyaratkan kemesraan mereka.
Di New York City, Amerika Serikat, pada Selasa (26/8/2025), aktris 36 tahun itu tampil bergaya dengan setelan yang mengingatkan pada setelan Gucci bergaya retro yang Styles pakai di karpet merah Venice Film Festival 2022 lalu. Kravitz datang ke studio CBS untuk menjalani promosi jelang pemutaran perdana film terbarunya, 'Caught Stealing'. Ia tampak santai dengan kacamata hitam dan secangkir kopi di tangan.
Zoe Kravitz muncul di New York City setelah kepergok ciuman dengan Harry Styles. (Foto: Raymond Hall/GC Images) |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Malamnya, ia hadir di karpet merah bersama lawan mainnya, Austin Butler. Kehadiran Zoe di New York ini menjadi penampilan publik pertamanya sejak ia tertangkap kamera berciuman dengan Styles saat jalan romantis di Roma, Italia, akhir pekan lalu.
Sebelumnya, keduanya juga dilaporkan terlihat makan malam bersama di sebuah bistro di Soho, London, usai pemutaran film 'Caught Stealing' di Leicester Square.
Kabar kedekatan Zoe dan Harry muncul di tengah rumor soal hubungannya dengan sang rekan, Austin Butler. Sebuah video eksklusif Daily Mail memperlihatkan Kravitz dan Butler hangat berinteraksi di sebuah bar di Paris setelah gala film tersebut. Namun, seorang sumber menegaskan bahwa kedekatan keduanya hanya sebatas rekan kerja.
Gaya Harry Styles di karpet merah Venice Film Festival 2022. (Foto: Corbis via Getty Images/Stephane Cardinale - Corbis) |
"Zoe dan Austin hanya teman baik, tidak lebih dari itu. Mereka memang akrab selama proses syuting, tetapi hubungannya sebatas profesional," ungkap sumber tersebut.
Dalam film Caught Stealing, Butler berperan sebagai mantan pemain bisbol yang terjebak dalam dunia kriminal New York 1990-an, sementara Kravitz memerankan Detektif Roman.
Sumber lain menyebut Kravitz terpikat pada kepribadian Styles yang "santai dan keren", mengingatkannya pada sang ayah, musisi legendaris Lenny Kravitz.
Hubungan Zoe Kravitz dan Harry Styles disebut masih berada di tahap awal, namun keduanya tampak semakin mesra. Sejumlah saksi mata menggambarkan mereka seperti pasangan remaja yang dimabuk cinta.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan















































