6 Desainer Indonesia Tampil di Tokyo Muslim Fashion Show 2024
Tokyo Muslim Fashion Show 2024 dimeriahkan dengan fashion show koleksi enam desainer Indonesia. Dian Pelangi hingga Irna Mutiara menampilkan keindahan wastra Indonesia di Tokyo.
"Hari ini, kita merayakan kreativitas enam desainer berbakat Indonesia yang mengadopsi kekayaan budaya Indonesia yang beragam dan nilai-nilai Islam yang moderat. Indonesia menganut Bhinneka Tunggal Ika-Persatuan dalam Keberagaman. Filosofi ini tercermin jelas dalam karya para desainer dengan inspirasi dari tradisi negara kita yang kaya dari Aceh hingga Papua," ujar Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi yang didampingi Ibu Nuning Akhmadi dalam acara Tokyo Muslim Fashion Festival (TMFF) 2024 di Shibuya, Tokyo, Jepang.
Project Director TMFF Iwan Kurniawan berharap penyelenggaraan TMFF 2024 ini akan mampu menarik perhatian para pelaku industri mode dalam negeri para wanita di Jepang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"TMFF diselenggarakan karena keberadaan muslim dan Islam sudah sangat diterima oleh masyarakat Jepang. Hal ini menandakan bahwa diversity di Jepang sudah sangat meningkat, dan mereka bisa menerima dengan tangan terbuka. Itulah mengapa kami melihat hal ini adalah salah satu potensi untuk memperkenalkan karya desainer modest fashion Indonesia," ujar Iwan Kurniawan.
Tokyo Muslim Fashion Week 2024 Foto: Dok. KBRI Tokyo |
Enam desainer yang ikut serta dalam Tokyo Muslim Fashion Festival (TMFF) 2024 adalah Irna Mutiara, Dian Pelangi x Barli Asmara, Terry Putri, Anggraeny Septia, Raisa Azmi dan Amanda Muftie.
Pada TMFF 2024, Sasika by Irna Mutiara menampilkan kain Sasirangan dari Kalimantan Selatan, yang dibuat dengan teknik jelujur tangan. SASIKA, singkatan dari Busana Sasirangan Kalimantan Selatan.
Pelangi Asmara yang merupakan koleksi kolaborasi Dian Pelangi dan Barli Asmara mengusung Origami Series. Koleksi ini terinspirasi dari seni melipat kertas Jepang dan menggabungkan gaya kontemporer dengan modest wear tradisional. Pelangi Asmara menghadirkan desain minimalis dengan garis bersih, tekstur halus, dan perpaduan inovatif antara warisan Jepang dan Indonesia.
Territory of Jibaru by Terry Putri menampilkan koleksi busana dalam warna earth tone dominan cokelat yang alami dan hijau yang identik dengan keislaman. Jibaru, adalah singkatan dari "Jiwa Baru", terlahir kembali dengan semangat yang lembut, keindahan, kebaikan dan kesucian.
Tokyo Muslim Fashion Week 2024 Foto: Dok. KBRI Tokyo |
Noar, karya Anggraeny Septia, merupakan judul koleksi yang memiliki arti cahaya (kebangkitan). Koleksi ini bertujuan untuk menimbulkan keinginan dan harapan akan bangkitnya kembali peradaban baru yang berlandaskan nilai-nilai Islam. Koleksi ini memadukan Batik Karawang dan Motif Kaffiyeh Palestina.
Romantic Garden by Kheva Mauza, designed by Raisa Azmi menampilkan ragam rancang busana yang menggambarkan keindahan musim gugur di Jepang.
Dan desainer lokal berikutnya yang menampilkan karya di Tokyo Muslim Fashion Week 2024 adalah Coalescence by Arga Motif, designed by Amanda Muftie. Koleksinya memadukan budaya Jawa yang kaya dengan pengaruh Tionghoa dan Belanda.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah













































