Tas Kantong Sandwich LV Karya Pharrell Williams Mulai Dijual, Harga Rp 53 Juta
Koleksi perdana Pharrell Williams sebagai desainer busana pria Louis Vuitton akhirnya sudah dipasarkan setelah perilisannya pada Juni 2023 lalu. Variasi fashion item yang tersedia sangat beragam dan unik, mulai dari pakaian hingga aksesori, termasuk tas model kantong sandwich.
Alih-alih kertas, tentunya tas tersebut terbuat dari kulit sapi sebagaimana dideskripsikan di situs resmi LV Indonesia. Warna yang tersedia hanya satu, yakni oranye yang sama seperti kantong belanja LV.
Sandwich Bag Louis Vuitton (Foto: Dok. Louis Vuitton) |
Tulisan 'Louis Vuitton' dalam warna biru disertai tahun berdirinya rumah mode tersebut mempertegas tampilan mewah tas ini. Cara menutupnya hanya dengan dilipat bagian atas seperti kantong sandwich pada umumnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, tak ada tali atau gagang melengkapi untuk memudahkan pemakaian. Tas tersebut muncul di peragaan akbar koleksi Spring-Summer 2024 yang digelar di jembatan Pont Neuf, Paris. Model membawanya sembari dikempitkan dengan tangan kanan kiri.
Jika kamu tipikal orang yang mementingkan penampilan (yang ekestentrik) dan nama brand, serta berdompet tebal, maka tas ini boleh dilirik. Jika dirupiahkan, harganya menyentuh Rp 53,5 juta.
Foto: Dok. Louis Vuitton |
Pop-In Store
Untuk merayakan kehadiran koleksi perdana Pharrell, Louis Vuitton menghadirkan Pop-In Store di hampir seluruh butiknya secara global. Indonesia sebagai salah satu market terbesarnya di Asia Tenggara pun termasuk dalam daftar butik yang berpartisipasi.
Pop-In Store menawarkan pengalaman belanja yang berbeda berkat interior dan dekorasi yang merefleksikan suasana Pont Neuf dengan elemen lokal khas Paris. Produk terbaru seperti variasi tas ikonis Keepall hingga Steamer versi Pharrell yang kini dihiasi motif 'Damoflage' dipamerkan.
Pop-In Store Louis Vuitton juga menjadi selebrasi peluncuran kampanye Speedy P9 yang dibintangi legenda basket AS LeBron James. Konsep ini hadir di butik Louis Vuitton Plaza Indonesia pada 4 Januari - 18 Februari 2024.
(dtg/dtg)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare













































