Marks & Spencer Minta Maaf Usai Dituding Bakar Bendera Palestina di Iklan
Saat serangan Israel semakin menggila ke wilayah Palestina, retailer Marks & Spencer merilis iklan yang dituding membela negara beribukota Jerusalem itu. Retailer tersebut dituding membakar bendera Palestina dalam video iklan terbaru.
Seperti dikutip The Telegraph, Marks & Spencer sebelumnya mengunggah ke Instagram foto iklan hasil karya AI jelang promosi koleksi Natal. Dalam video yang berdurasi beberapa detik karena hanya cuplikan itu, tampak seorang wanita tengah memandang perapian. Dalam perapian tersebut tampak ada topi kertas warna merah, hijau dan silver yang terbakar. Warna topi kertas itu mirip dengan warna bendera Palestina
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"This Christmas, do what you love... like saying no to paper hats," demikian keterangan yang ditulis dalam unggahan Instagram pada 31 Oktober 2023.
Video iklan yang diunggah Marks & Spencer ini langsung menuai kritik netizen. Retailer asal Inggris itu dianggap tidak sensitif. Bahkan tak sedikit juga netizen yang menganggap Marks & Spencer mendukung Israel. Netizen juga ada yang menyamakan aksi Marks & Spencer seperti membakar bendera Palestina.
"Mereka bisa memilih warna lain untuk topi kertas, tapi mereka memilih warna Palestina," tulis netizen.
"Apakah kamu memang mengetik kertas seperti bendera Palestina terbakar di perapian tapi jangan dibuat terlalu jelas," tulis netizen lainnya.
Usai banyak mendapat kritikan terkait konten iklan terbaru mereka, Marks & Spencer menghapus unggahan tersebut dari Instagram mereka. Retailer yang sudah berusia 139 tahun itu juga menyampaikan permintaan maafnya.
"Hari ini kami berbagi gambar cuplikan dari iklan Natal untuk produk Pakaian dan Rumah, yang direkam pada bulan Agustus. Iklan tersebut memperlihatkan topi pesta Natal yang terbuat dari kertas Natal berwarna merah, hijau, dan perak yang tradisional dan meriah di perapian. Tujuannya adalah untuk menunjukkan dengan canda bahwa beberapa orang jangan hanya menikmati memakai topi kertas Natal selama musim perayaan. Kami telah menghapus postingan itu setelah mendapat banyak masukan dan kami mohon maaf atas segala luka tidak disengaja yang ditimbulkan," tulis Marks & Spencer dalam unggahannya di semua media sosial mereka.
(eny/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul











































