Akurat Memilih Sneakers Favorit dengan Teknologi Foot Scanner
Semakin mudah untuk mencari sepatu favorit yang sesuai dengan ukuran berkat foot scanner. Namun, seberapa presisi teknologi ini dalam mendeteksi anatomi kaki?
Belakangan, mesin foot scanner sepertinya sudah menjadi 'gadget' wajib hampir di semua toko sepatu, khususnya yang fokus pada sepatu-sepatu performa atau olahraga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Fabiandi selaku Head of Marketing Communications & Retail Brand Manager Navya Retail Indonesia, kehadiran mesin pemindai kaki ini sangat krusial di toko sepatu olahraga masa kini.
Foot scanner membantu konsumen mendapat sepatu yang sesuai untuk mencapai hasil yang maksimal dalam berolahraga. Memakai sepatu yang sesuai dengan struktur kaki juga berkaitan dengan faktor keselamatan.
"Ini juga menjadi alasan selain menambah performa dalam berolahraga, pastinya akan meminimalkan cedera saat melakukan aktivitas fisik," kata Fabiandi saat pembukaan toko SSS pertama di Indonesia di Pondok Indah Mall 3 belum lama ini.
Fabiandi menambahkan, penggunaan foot scanner tidak hanya terbatas untuk satu jenis sepatu saja. Mereka yang ingin mencari sepatu jenis lain, misal sneakers santai hingga alas kaki yang lebih formal seperti pantofel, oxford, atau heels bagi perempuan.
Namun, keakuratannya akan lebih bermanfaat untuk memilih sepatu olahraga. "Fungsi dari foot scanner ini adalah untuk mengetahui lebih detail terkait kaki kita, jadi untuk segala sepatu pastinya bisa," kata Fabiandi.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik











































