Apa Itu Warna Sage? Rona yang Sempat Viral Saat Lebaran
Menjelang Lebaran, umumnya masyarakat ramai-ramai membeli baju baru untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Menariknya, di tahun ini viral sejumlah orang memakai outfit Lebaran dengan tema warna sage.
Yap, warna yang satu ini jadi perbincangan netizen di media sosial saat Idul Fitri. Soalnya, beberapa selebritas ternama ikut meramaikan tren warna sage sebagai outfit Lebaran, seperti Prilly Latuconsina, Maudy Ayunda, Irish Bella, hingga Kiky Saputri.
Lantas, apa sih warna sage itu? Biar nggak penasaran, simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apa Itu Warna Sage?
Dilansir situs Color Psychology, warna sage merupakan bagian dari keluarga warna hijau. Berbeda dari warna hijau pada umumnya, sage memadukan antara rona hijau kekuningan dan keabu-abuan.
Jika dilihat sekilas, warna sage punya rupa yang mirip dengan warna daun sage (salvia officinalis) kering. Sebagai informasi, kode hex untuk warna sage adalah #B2AC88, lalu RGB-nya 178.172.136, dan kode CMYK-nya yaitu 38, 13, 45, dan 5.
Sejarah Singkat Warna Sage
Warna sage ternyata punya sejarah yang cukup panjang, lho. Sejak zaman kuno, warna hijau sudah sering digunakan untuk melukis. Namun, saat itu untuk memasukkan pigmen hijau ke dalam lukisan tidaklah mudah.
Penggunaan rona hijau dapat memberikan kesan yang fresh dan ceria, namun di zaman dahulu warna ini justru dikaitkan dengan racun yang dapat membunuh manusia. Kok bisa?
Jadi, dahulu masyarakat sering menghubungkan warna hijau scheele dengan kematian seorang pemimpin militer dan kaisar Prancis, yakni Napoleon Bonaparte. Kala itu, warna hijau scheele diyakini mengandung racun arsenik yang dapat membunuh manusia.
Nah, rona tersebut ternyata digunakan untuk mengecat kamar tidur Bonaparte. Alhasil, banyak spekulasi yang mengatakan kalau warna hijau scheele jadi penyebab kematian Bonaparte di tahun 1821.
Arti Warna Sage dalam Kehidupan
Warna sage sering dianggap sebagai suatu simbol pertumbuhan dan pembaruan. Tak hanya itu, warna sage juga dapat melambangkan kebijaksanaan dan ketentraman. Karena dalam keluarga rona hijau, warna sage dapat menggambarkan kedamaian, relaksasi, dan ketenangan dalam hidup seseorang.
Tips Pakai Outfit Warna Sage
Warna sage ternyata banyak diminati oleh masyarakat saat ini. Sebab, untuk mix and match outfit bisa dibilang mudah dan hasilnya bagus. Namun, ada sejumlah tipsnya nih yang perlu detikers ketahui.
Warna sage sangat cocok dipadukan dengan warna netral, seperti hitam atau putih. So, bagi para kaum hawa yang ingin menggunakan outfit sage, bisa mengkombinasikan atasan berwarna sage, bawahan warna hitam atau putih.
Bagi detikers yang berhijab, tentu juga bisa mengusung rona sage untuk outfit sehari-hari. Disarankan pilih kerudung warna hitam, lalu bisa dikombinasikan dengan atasan warna sage dan untuk bawahannya pilih rona putih atau krem.
Bagaimana dengan para pria? Apakah bisa memakai outfit warna sage? Jelas bisa dong. Tidak beda jauh dengan outfit wanita, kamu bisa kombinasikan atasan warna sage dan bawahannya berwarna hitam atau krem.
Untuk alas kakinya, sebaiknya pilih warna yang netral juga seperti putih atau hitam. Hal ini agar perpaduan outfitnya senada dan tidak "nabrak".
Nah, itu dia penjelasan mengenai warna sage beserta sejarah singkat, arti, dan tips memilih outfit dengan rona sage. So, tertarik untuk membeli baju warna sage?
(ilf/fds)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah











































