Intip Gaya Eddy Meijer, Anak Maudy Koesnaedi Jadi Model IFW 2022, Curi Atensi
Senin, 18 Apr 2022 08:30 WIB
Setelah menikah dengan Erik Meijer pada September 2001, Maudy Koesnaedi dikaruniai seorang anak laki-laki yang tampan bernama Eddy Meijer. Jarang tersorot, kini putra Maudy itu pun sudah beranjak dewasa dan terlihat mulai meniti karier di dunia entertainment dengan menjadi seorang model.
Sukses menjadi model video klip di single milik salah satu penyanyi muda, Shana Shannon, yang berjudul 'Terlalu Sayang', kini Eddy kembali tampil menjadi salah satu model di Indonesia Fashion Week 2022. Penampilan Eddy Meijer dalam acara fashion itu pun berhasil mencuri atensi dan membuat netizen menjadi heboh.
Penampilan Eddy dalam IFW 2022 sendiri pertama kali dibagikan oleh akun Instagram @pageantempire lalu diunggah ulang oleh akun Instagram @rupi_gosip. Dalam unggahan tersebut terlihat Eddy tengah berlenggak-lenggok di atas panggung catwalk bersama dengan para model profesional lainnya.
View this post on Instagram
Memiliki tinggi 180 cm dan paras blasteran Indonesia-Belanda, penampilan remaja 15 tahun itu pun berhasil membuat terpana. Tak sedikit netizen yang terlihat memuji ketampanan anak semata wayang Maudy Koesnaedi itu.
"Heei ganteng bnget main film dong," komentar salah seorang netizen.
"Cakepp banget," tambah netizen lain.
"Ibu bapak nya cantik dan ganteng jls anaknya lbh ganteng," komentar netizen lain.
"Mukanya mirip ibunya versi bule, bibirnya plek ketiplek ibunya," komentar lainnya.
Dalam unggahan, Eddy terlihat mengenakan pakaian parka sambung bermotif yang dipadukan dengan celana berwarna khaki. Rambut highlight nya tampak dibelah tengah. Eddy tampil membawakan kolaborasi Temma Prasetio X Bubah Alfian.
Simak Video "Gaya Raline Shah-Dinda Hauw di Indonesia Fashion Week 2022"
[Gambas:Video 20detik]
(vio/vio)