Gaya 'Gembel Glamour' Syahrini Seharga Rp 3 Miliar
Bicara soal gaya Syahrini memang tidak pernah habisnya. Selalu ada saja cara penyanyi yang terkenal dengan jargon 'jambul khatulistiwa' itu untuk mencari perhatian dengan gayanya yang glamor.
Baru-baru ini, Syahrini mengunggah sebuah foto yang menampilkan dirinya dalam balutan kaus putih polos.
Tak biasanya, kaus oblong seperti itu menjadi andalan istri Reino Barack tersebut. Namun Syahrini memberi pengecualian kali ini mengingat kaus itu merupakan produk dari labelnya sendiri, Syrpropagandha (Produktif kepada Hal yang Berlipat Gandha).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Gembel Glamour", demikian bunyi tulisan yang menghiasi kaus seharga Rp 150 ribu tersebut. Kata-kata itu seolah mengisyaratkan fashion statement pilihan Syahrini kala itu.
Meski 'nge-gembel' dengan kaus biasa, Syahrini tetap tak kehilangan aura glamor berkat benda-benda mewah lain yang menemani gayanya.
Tengok saja tas Hermes yang ditentengnya. Menurut akun @fashionsyahrini, itu adalah tas Constance 24 Himalayan Croco Blanc PHW yang diklaim hanya Syahrini yang memakainya di Indonesia. Harganya disebut-sebut Rp 2 miliar lebih.
Syahrini lalu melengkapi gayanya dengan sepasang pointed boots putih keluaran Chanel. Harganya sekitar Rp 20 juta.
Kemewahan gaya Syahrini tak berhenti di situ saja. Penyanyi 38 tahun ini juga terlihat memakai salah satu koleksi arloji mahalnya. Pilihannya kali ini jatuh pada Richard Mille seri Ceramic White Jasper seharga Rp 1,1 miliar.
Bukan tidak mungkin juga kacamata oversized yang hampir menutupi wajahnya itu bernilai jutaan rupiah.
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West











































